Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Lanjutkan TC di Kroasia, Timnas U-19 Bakal Menjalani 6 Kali Laga Uji Coba selama Bulan Oktober

Timnas Indonesia U-19. Foto: pssi.org

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM Tim sepakbola nasional Indonesia U-19 dipastikan tetap melanjutkan pemusatan latihan (TC) di Kroasia selama bulan Oktober ini. Selain itu, skuat Garuda Muda juga akan kembali menjalani pertandingan uji coba.

Disampaikan Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), Mochamad Iriawan, setidaknya enam agenda uji coba internasional telah menanti tim asuhan pelatih Shin Tae-yong bulan ini. Uji coba ini merupakan bagian dari program TC yang disiapkan untuk Timnas U-19 di Kroasia.

“Ada total enam uji coba yang akan dijalani Timnas U-19 pada bulan Oktober. Kami akan melawan klub NK Dugopolje, dua kali melawan Makedonia Utara, lalu dua kali dengan Bosnia Herzegovina dan satu lawan lagi masih menunggu kepastian dari federasi sepak bola Kroasia,” kata Iriawan, dikutip dari laman resmi PSSI, Rabu (7/10/2020).

Timnas U-19 Indonesia sudah akan kembali menjalani pertandingan uji coba pada Kamis (8/10/2020) besok melawan tim NK Dugopolje. Selanjutnya dua kali pertandingan persahabatan melawan tim Macedonia Utara akan digelar pada Minggu (11/10/2020) dan Rabu (14/10/2020) pekan depan.

Setelahnya, skuat Garuda Muda akan kembali berhadapan dengan Bosnia Herzegovina pada tanggal 20 dan 23 Oktober 2020 mendatang. Ini akan menjadi kesempatan bagi Timnas U-19 untuk membalas kekalahan 0-1 dalam pertemuan sebelumnya.

Terakhir, skuat asuhan Shin Tae-yong akan menjalani laga uji coba pada tanggal 26 Oktober 2020. Namun untuk lawannya masih menunggu konfirmasi. Seluruh pertandingan uji coba di bulan ini akan digelar di kota Split, Kroasia.

“Enam laga uji coba ini harus dimanfaatkan dengan baik bagi Timnas U-19. Apalagi saat ini pemain terus berproses dan terus mengalami perkembangan yang positif. Pemain harus terus bekerja keras dan semangat untuk meraih prestasi,” ujar Iriawan.

Timnas U-19 sudah melakukan TC di Kroasia sejak 30 Agustus 2020. Sebelumnya selama bulan September, skuat Garuda Muda sudah menjalani tujuh kali laga uji coba di Kroasia dengan hasil dua kali menang, dua kali imbang, dan tiga kali kalah.

Exit mobile version