Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Kasus Positif Covid-19 Bertambah 4.442 Orang dalam 24 Jam Terakhir, Total Kasus Positif Corona di Indonesia Sudah Tembus 500.000. Pasien Sembuh Capai 422.386

Ilustrasi positif covid-19. Foto/Pixabay

JOGLOSEMARNEWS.COM Jumlah kasus positif Covid-19 di Indonesia telah melampaui angka 500.000 kasus per tanggal 23 November 2020. Hal tersebut usai bertambahnya 4.442 kasus positif dalam 24 jam terakhir, menjadikan total kasus positif virus corona di Tanah Air menjadi 502.110 orang.

Sementara jumlah total pasien Covid-19 yang telah sembuh di Indonesia sebanyak 422.386 orang, setelah ada penambahan pasien sembuh sebanyak 4.198 orang.

Sedangkan jumlah pasien yang meninggal positif Covid-19 hingga kini telah mencapai 16.002 orang, setelah ada penambahan 118 orang meninggal dalam 24 jam terakhir. Kasus aktif Covid-19 per hari ini berjumlah 63.722 kasus.

Informasi tersebut seperti dilansir dari laman covid19.go.id, pada Senin (23/11/2020).

Sementara itu, vaksin Covid-19 menjadi harapan untuk upaya menekan penyebaran virus corona. Masyarakat pun diminta untuk yakin bahwa vaksin yang disiapkan aman dan efektif karena harus terlebih dahulu mendapat izin penggunaan dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Pembuatan vaksin juga telah melalui berbagai proses penelitian yang panjang termasuk tahapan uji klinik yang memastikan keamanan dan keefektifannya.

“Kalau sudah ada izin (pemakaiannya), tidak usah ragu lagi. Apabila izinnya ada dan pemerintah meminta kita vaksinasi, segera kita kerjakan bersama. Sejauh ini dari hasil uji klinik terkait keamanan, tidak ada catatan efek samping yang serius mengenai keamanan vaksin ini,” ujar dr. Dirga Sakti Rambe, vaksinolog sekaligus dokter spesialis penyakit dalam, pada kesempatan dialog bertema ‘Vaksin sebagai Perencanaan Preventif Kesehatan’ yang digelar Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN), Senin (23/11/2020).

Masih adanya keraguan di tengah masyarakat terhadap vaksin Covid-19 yang kini tengah disiapkan pemerintah menjadi tantangan tersendiri dalam penanganan pandemi saat ini. Hal itu membuat perlunya sosialisasi perihal vaksin dilakukan secara terus-menerus dan berkelanjutan.

Exit mobile version