JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM – Dalam waktu yang hampir bersamaan, Kota Bima di Nusa Tenggara Barat dan Lampung di Sumatera Selatan diguncang gempat.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) juga mencatat dua kali gempa yang menggetarkan Kota Bima, Nusa Tenggara Barat, menjelang tengah malam, Jumat (19/3/2021).
Keduanya berkekuatan Magnitudo 4,8 dan 4,6.
Berdasarkan info yang dibagikannya, BMKG mencatat gempa-gempa itu terjadi pada pukul 23.10 dan 23.33 WIB, atau sudah lepas tengah malam berdasarkan waktu setempat.
Masing-masing memiliki sumber di darat dan di laut.
Gempa yang pertama disebutkan memiliki episentrum di darat, 60 kilometer arah barat laut Dompu dengan kedalaman 10 kilometer. Yang kedua, dari laut, berasal dari 68 kilometer timur laut Bima, kedalaman 26 kilometer. Intensitas keduanya sama, terukur hingga skala III MMI di Bima.
Gempa kedua, yang bersumber dari laut, intensitas gempa skala yang sama juga disebut dirasakan pula di Dompu dan Sumbawa Besar. Intensitas gempa pada skala itu diilustrasikan dengan gempa yang getarannya dirasakan nyata di dalam rumah, seakan ada truk yang melintas.
Sementara itu, gempa di Lampung terjadi di Wilayah Lampung Selatan dan Bandar Lampung digoyang gempa selepas tengah malam.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika atau BMKG mencatat gempa itu berkekuatan 3,7 Magnitudo tepatnya pada Sabtu 20 Maret 2021, pukul 00.01.11 WIB.
Menurut BMKG, seperti diinfokan dalam website, gempa itu bersumber dari laut yang cukup dekat jaraknya dengan daratan Lampung di Selat Sunda.
Berjarak 27 kilometer arah barat laut dari Lampung Selatan, sumber gempa itu disebutkan sangat dangkal, yakni hanya dua kilometer.
Intensitas gempa itu terukur maksimal pada skala III MMI, atau terasa nyata di dalam rumah, di Lampung Selatan dan Kota Bandar Lampung.
Sejumlah netizen yang merespons info gempa ini di akun media sosial Twitter BMKG mengaku bisa merasakannya. Rata-rata berasal dari Lampung Selatan dan mengungkap getaran yang cukup kuat pada benda di sekitarnya.
Seperti dicuitkan akun @dewinuriyah3: Saya di Sukabumi Bandar Lampung juga terasa getar, kaca jendela getar sampe loncat dari tempat tidur. Semoga tidak terjadi lagi aamiin. Sebagian seperti akun @Rapopo941 bahkan mengungkap getaran yang dirasakannya sebanyak dua kali.
BMKG tercatat membagikan info gempa tersebut di akunnya pada pukul 00.36 WIB.