Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Sah, Nadiem Makarim Jabat Mendikbud-Ristek, Bahlil Lahadalia Jadi Menteri Investasi. Dilantik di Istana Negara oleh Presiden Jokowi

Prosesi pengambilan sumpah jabatan kepada Nadiem Makarim dan Bahlil Lahadalia saat dilantik sebagai menteri di Istana Negara, Rabu (28/4/2021). Foto: YouTube/ Sekretariat Presiden

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM Presiden Joko Widodo resmi melantik dua pejabat menteri di Istana Negara, pada Rabu (28/4/2021).

Nadiem Makarim yang sebelumnya menjabat sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, kini menjadi Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbud-Ristek).

Sementara Bahlil Lahadalia dilantik sebagai Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).

Dua menteri yang mengisi pos kementerian dengan nomenklatur baru itu dilantik berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 72/P Tahun 2021 tentang Pembentukan dan Perubahan Kementerian serta Pengangkatan Menteri Negara Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024.

Pengambilan sumpah jabatan dilaksanakan di Istana Negara pada Rabu sore dengan protokol kesehatan ketat dan ditayangkan secara virtual.

“Demi Allah saya bersumpah akan setia pada UUD negara RI tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara,” tutur Bahlil dan Nadiem Makarim mengikuti sumpah yang dibacakan Presiden Jokowi.

“Bahwa saya dengan menjalankan tugas dan jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan bekerja dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab,” tutur Bahlil yang mengucapkan sumpah itu bersama dengan Nadiem.

Bahlil adalah Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) periode 2015-2019. Keterlibatannya di HIPMI tercatat sejak 2003. Pada Oktober 2019 lalu, Jokowi memilih Bahlil menjadi Kepala BKPM menggantikan Thomas Trikasih Lembong.

Exit mobile version