JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Nasional

Tak Hanya Ricky Harun, Ini  Deretan Artis yang Ditunjuk Jadi Komisaris Perusahaan, Ada yang di BUMN, Lho!

Sumber: Instagram / Kolase: Suhamdani
   
Sumber: Instagram / Kolase: Suhamdani
Sumber: Instagram / Kolase: Suhamdani

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM Artis tanah air, Ricky Harun baru-baru ini menjadi perbincangan publik karena ditunjuk menjadi Komisaris Independen PT HK Metals Utama (HKMU).

Namun, tahukah Anda bukan hanya Ricky Harun, ada beberapa artis tanah air lainnya yang juga ditunjuk menjadi komisaris perusahaan bahkan ada yang jadi komisaris BUMN.

Berikut ini Joglosemarnews merangkum beberapa artis yang ditunjuk menjadi komisaris perusahaan.

Raline Shah

Pada tahun 2017 lalu, Raline Shah diberi kepercayaan untuk menjadi Komisaris Independen PT AirAsia Indonesia Tbk (CMPP). Hal tersebut diumumkan oleh CEO AirAsia Tony Fernandes melalui akun instagramnya. Dikutip dari Liputan6.com, terkait dengan penunjukannya sebagai komisaris artis sekaligus model tersebut mengatakan bahwa tugas tersebut akan menjadi kesempatan bagi dirinya.

Wulan Guritno

Artis cantik Wulan Guritno juga menjabat sebagai Komisaris Independen. Wanita yang merupakan lulusan dari Italia Conty Academy of Theatre Arts, Barbican-London ini menjabat sebagai Komisaris Independen di PT Lima Dua Lima Tbk (LUCY) sejak 2020 lalu.

Baca Juga :  Rupiah Terjerembab ke Rp 16.500 per 1 US Dollar, Sekjen Hipmi: Khawatirkan Bagi Perekonomian Nasional

Selain menjadi artis, Wulan sendiri memang memiliki pengalaman di dunia bisnis. Di antaranya adalah pernah mendirikan PT Agra Abudaya Nusansara pada 2009, Yayasan Bracelet of Hope untuk penderita kanker pada 2014, dan PT Alkimia Kreatif Sejahtera pada 2015.

Abdee Slank

Gitaris Slank ini sempat menghebohkan publik pada Mei 2021 lalu atas penunjukannya sebagai komisaris PT Telkom Indonesia Tbk. Pria bernama lengkap Abdee Negara Nurdin ini dipercaya menduduki jabatan Komisaris Independen. Pemilihan Abdee sebagai Komisaris Telkom ini sempat memicu kontroversi, pasalnya sebelumnya Abdee diketahui merupakan relawan kampanye Jokowi pada Pilpres 2014 lalu.

Ricky Harun

Ricky Harun merupakan artis terbaru yang menambah deretan artis yang menjabat sebagai komisaris perusahaan. Anak dari Donna Harun ini terpilih lewat Rapat Pemegang Saham Tahunan (RUPST) dan RUPSLB yang digelar Senin (16/8/2021).

Baca Juga :  AJI Indonesia Minta Satgas Transparan Soal Temuan 146 Jurnalis Terlibat Judi Oline

Dalam laman instagram pribadinya, suami dari Herfiza Novianti ini mengucapkan terima kasih atas kesempatan yang diberikan oleh PT HK Metals Utama Tbk kepada dirinya. Ia juga meminta doa dari teman-temannya agar dirinya bisa amanah dan bisa memberikan hasil yang baik untuk perusahaan.

“Semoga saya bisa amanah dan bisa memberikan hasil yang baik untuk perusahaan aamiin. Doain ya teman semua” terangnya yang dikutip dalam laman instagramnya.

PT HK Metals Utama sendiri diketahui merupakan perusahaan yang bergerak di bidang produksi dan perdagangan baja ringan untuk properti, konstruksi, dan retail. Terpilihnya Ricky Harun menjadi Komisaris Independen di perusahaan tersebut tidak terlepas dari popularitas dan kiprahnya di dunia entertaiment.

Harum Ika Praningrum

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com