Kejar mengejar angka terjadi di sepanjang pertandingan. Kedua pasangan saling merebut poin hingga selisih tak pernah lebih dari 2 angka.
Saat kedudukan 17-17, Fajar/Rian berhasil meraih 3 poin beruntun untuk meraih macth poin. Sayang, dua kali match poin berhasil digagalkan pasangan China.
Baru di match poin terakhir saat kedudukan 19-20, Fajar/Rian berhasil menuntaskan perlawanan He dan Zhou 21-19 untuk membawa Indonesia menggandakan keunggulan.
Dengan keunggulan sementara 2-0, mimpi Indonesia untuk membawa pulang Piala Thomas sejak 2002, kian dekat. Indonesia hanya tinggal butuh satu kemenangan dari 3 partai tersisa.
Di partai ketiga, tunggal putra kedua Indonesia, Jonathan Christie akan menghadapi pemain China Li Shi Feng. Wardoyo
« Halaman sebelumnya
- Kontak Informasi Joglosemar News :
- Redaksi : [email protected]
- Promosi : [email protected]
- Kontak : [email protected]