Site icon JOGLOSEMAR NEWS

HMPSA Unisri Gelar Webinar Efektivitas Pembelajaran Daring Akuntansi di Masa Pandemi

Istimewa

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Himpunan Mahasiswa Program Studi Akuntansi (HMPSA) Unisri Surakarta menggelar webinar Pentingnya Motivasi Dalam Meningkatkan Keefektifan Pembelajaran Daring Akuntansi di Masa Pandemi, Kamis (30/9/2021).

Ketua Pelaksana Webinar, Hernowo Ardy seperti dikutip dalam rilisnya ke Joglosemarnews menjelaskan, webinar diikuti seluruh mahasiswa baru semester satu, yang jumlahnya 124 mahasiswa.

Dijelaskan, webinar tersebut menampilkan pembicara dosen Prodi Akuntansi Unisri, Drs. Suharno, MM, CA, Akuntan dan Puspa Maharani, mahasiswi semester 07 Prodi Akuntansi dengan moderator Vita Putri, mahasiswi Prodi akuntansi semester lima.

Webinar dibuka oleh Wakil Dekan Fakultas Ekonomi Unisri, Dr. Aris Eddy Sarwono, SE, MSi. Dalam sambutannya dia mengharapkan peserta webinar menyiapkan diri dengan baik, proses pembelajaran  perkuliahan daring.

“Ikuti pemaparan para pembicara dengan baik dan seksama. Para pembicara akan memaparkan tip dan etika perkuliahan daring baik dari sudut pandang dosen maupun mahasiswa,” pintanya.

Webinar berlangsung  interaktif hingga tengah hari dan diakhiri dengan penyerahan piagam dari panitia penyelenggara  kepada para narasumber.

Dijelaskan, webinar tersebut digelar dalam rangka menyiapkan dan membekali mahasiswa baru Prodi Akuntansi Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta agar bisa mengikuti kuliah daring secara efektif. Suhamdani

Exit mobile version