JOGLOSEMARNEWS.COM Sport

WSBK Mandalika: Hoki bagi Toprak Razgatlioglu, Angker untuk Valentin Debise hingga Alex Lowes

Pebalap Toprak Razgatlioglu/ Foto: Instagram @toprak_tr54
   

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Pebalap Toprak Razgatlioglu berhasil membukukan waktu tercepat di dua sesi latihan bebas World Super Bike (WSBK). Pemuncak klasemen sementara itu belum menemui rintangan berarti saat menjajal aspal anyar di Sirkuit Pertamina Mandalika, Jumat (19/11/2021).

Pada sesi FP1, Razgatlioglu mampu membukukan waktu tercepat dengan catatan 1 menit 34,985 detik. Pebalap tim Pata Yamaha with Brixx WorldSBK itu mengungguli Alex Lowes dari tim Kawasaki Racing Team. Margin mereka pun cukup lebar, yakni 1,544 detik.

Di sisi lain, pesaing utama Toprak Razgatlioglu dalam perebutan gelar tahun ini, Jonathan Rea hanya mampu finis di urutan 11. Buntut dari masalah teknis yang dialaminya, Rea terpaut 2,401 detik dari pebalap berdarah Turki tersebut.

Razgatlioglu berambisi meraih gelar juara dunia WSBK pertamanya. Berlaga di Mandalika, ia siap mematahkan dominasi Rea yang memboyong titel enam musim sebelumnya.

“Saya selalu menyukai trek baru, saya sangat cepat di trek yang ‘kotor’ ini, karena saya selalu berlatih seperti ini,” ungkap Razgatlioglu dilansir dari tempo.co pada Sabtu (20/11/2021).

Pebalap berusia 25 tahun itu juga tampil apik di sesi FP2. Ia kembali menorehkan catatan waktu tercepatnya dengan 1 menit 34,230 detik.

“Catatan lapnya bagus, setiap lap juga nyaris dekat dengan lap time saya, jadi ini hasil yang bagus,” imbuh rider bernomor 54 itu.

Kendati membawa hoki untuk Toprak Razgatlioglu, Sirkuit Mandalika nampaknya kurang bersahabat bagi Valentin Debise dan Alex Lowes. Terdapat beberapa titik tikungan di Mandalika yang dinilai memiliki rintangan tersendiri.

Valentin Debise tergelincir saat menjalani sesi FP1. Pebalap tim GMT94 Yamaha itu terjatuh di tikungan 4 Mandalika.

Meski tampil cukup menjanjikan di FP1, namun Alex Lowes malah ketiban apes saat berlaga di FP2. Ia mendadak terjatuh di tikungan ke-2.

Ketika berada di tikungan 2, para pebalap memang harus berbelok ke kanan dengan kecepatan rendah. Setelah itu, mereka berhadapan dengan tikungan 3 dan 4 yang berbelok ke kiri.

Tak hanya di titik itu, tikungan 16 menuju 17 juga memiliki trek yang tak mudah.

Kondisi jalur dengan desain sedemikian rupa memang menuntut konsentrasi lebih dari pembalap. Jika tidak, para rider bisa terancam keluar dari lintasan dan terpaksa menghentikan aksinya.

Sirkuit internasional terbaru di Indonesia ini memang menyuguhkan lika-liku trek yang menarik untuk ditonton. Lintasan di Mandalika dengan panjang sekitar 4,31 km ini berjumlah 17 tikungan dengan 11 ke arah kanan dan 6 ke kiri. Linda Andini Trisnawati

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com