Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Daftar Kerusakan Akibat Bencana Angin Porak-Porandakan 6 Kecamatan di Sragen. Kerugian Rp 361 Juta, Warga Sempat Syok!

Relawan, aparat dan petugas BPBD Sragen saat mengevakuasi pohon tumbang menimpa jalan raya Sragen akibat terjangan angin kencang, Kamis (9/12/2021) petang. Foto/Wardoyo

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Hujan deras disertai angin kencang yang mengguyur hampir sebagian besar wilayah Sragen, Kamis (9/12/2021) siang hingga petang, mengakibatkan sejumlah kerusakan.

Selain menumbangkan banyak pohon besar dan menggangu arus lalu lintas, musibah itu juga mengakibatkan kerusakan senilai Rp 361 juta.

Data di Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sragen mencatat setidaknya ada 6 kecamatan yang terdampak.

Enam kecamatan itu antara lain Masaran, Sambungmacan, Sidoharjo, Sragen Kota, Karangmalang dan Ngrampal.

Kerusakan yang terjadi mulai dari pohon tumbang, rumah rusak tertimpa hingga kabel jaringan listrik yang putus tertimpa pohon.

Data yang dihimpun di lapangan, bencana angin kencang itu melanda pukul 16.00 WIB bersamaan dengan hujan deras yang mengguyur.

Terjangan angin berkecepatan tinggi itu membuat beberapa pohon besar di tepi jalan bertumbangan. Tumbangnya pohon ada yang menutup jalan raya ada pula yang menimpa rumah.

Kepala Pelaksana Harian BPBD Sragen, Agus Cahyono mengatakan di Kecamatan Masaran, kerusakan yang terjadi adalah pohon tumbang menghalangi jalan Raya Solo-Sragen di wilayah Bulu, Masaran.

Kemudian di rest area Prampalan Masaran, juga pohon tumbang menghalangi jalan hingga membuat kemacetan arus.

Lantas di Kecamatan Sambungmacan, pohon besar juga tumbang menutup jalan raya. Di antaranya di Dukuh Klonggean, Desa Plumbon, di Dukuh Jambangsari dan di depan SMPN 2 Sambungmacan.

Di Kecamatan Sidoharjo, pohon tumbang juga terjadi di Dukuh Taraman RT 11 yang menimpa kabel PLN.

Lantas di Karangtengah, RT 17, Singopadu, terjangan angin membuat atap teras dan rumah hunian warga rusak. Akibat kejadian itu, warga pemilik rumah dilaporkan sempat syok.

Kemudian di Kecamatan Sragen, pohon besar juga tumbang menimpa kabel PLN. Di halaman Pemda, sebuah tenda pleton BPBD hancur robek-robek dan tak bisa digunakan lagi.

“Di Kecamatan Karang Malang, dua pohon tumbang di dekat makam menghalangi jalan di Jurangjero Kidul. Lalu di Dukuh Bangunrejo Desa Saradan ada pohon tumbang menimpa kabel PLN,” jelasnya.

Lantas di Kecamatan Ngrampal, ada pohon tumbang juga menutupi jalan di Dukuh Ngablak RT 14, Desa Bandung.

“Kerugian total sekitar Rp 361 juta. Terdiri dari 2 unit rumah dan tenda BPBD serta 9 pohon besar tumbang. Tapi tidak ada korban jiwa. Kerusakan dan pohon tumbang sudah terkondisi sekitar pukul 19.00 WIB,” jelasnya. Wardoyo

Daftar Kerusakan:
A. Kecamatan Masaran
1. Pohon tumbang menghalangi jalan Raya Solo-Sragen di wilayah Bulu, Masaran.
2. Di rest area Prampalan Masaran, juga pohon tumbang menghalangi jalan hingga membuat kemacetan arus.
B. Kecamatan Sambungmacan
1. Dk Klongean Ds Plumbon pohon tumbang menghalangi jalan
2. Dk Jambang Sari Rt 6 Ds Plumbon Pohon tumbang Menimpa rumah
3. Depan SMP 2 Sambungmacan pohon tumbang menghalangi jalan
C. Kecamatan Sidoharjo
1. Dk Taraman RT 11 pohon tumbang menimpa kabel PLN
2. Dk. Karangtengah Rt 17 Ds. Singopadu atap teras dan rumah hunian rusak ringan
D. Kecamatan Sragen
1. Beloran pohon menimpa kabel PLN
2. Halaman Pemda Sragen Tenda BPBD Sragen rusak berat
E. Kecamatan Karang Malang
1. Dk. Jurangjero Kidul Guwosari dekat makam 2 Pohon tumbang menghalangi jalan
2. Dk Bangunrejo Desa Saradan pohon menimpa kabel PLN
F. Kecamatan Ngrampal
1. Dk Ngablak RT 14 , Ds Bandung pohon tumbang menghalangi jalan
*Kerugian*
± Rp. 361.000.000,00, terdiri dari :
a. 2 unit rumah Rp 9.000.000,00
b. Tenda BPBD Rp 350.000.000,00
c. 9 Pohon Rp 2.000.000,00
Sumber: BPBD Sragen

Exit mobile version