WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM — Jumlah penumpang bus yang tiba di Terminal Giri Adipura Krisak Selogiri Wonogiri mencapai ribuan orang. Jumlah tersebut terhitung hanya dalam waktu satu hari.
Apakah mereka merupakan pemudik momen Natal dan Tahun Baru atau Nataru?Ataukah warga Wonogiri yang memang terbiasa pulang pergi lantaran bekerja atau baru saja kembali dari luar kota?
Menurut data produksi Terminal Tipe A Giri Adipura Wonogiri, pada Senin (27/12) lalu tercatat ada 3.677 orang penumpang bus yang tiba di Kota Gaplek. Ribuan orang itu tiba dengan menggunakan 122 bus antar kota antar provinsi (AKAP).
Koordinator Terminal Giri Adipura Wonogiri Agus Hasto Purwanto mengatakan belakangan ini jumlah penumpang kedatangan tercatat cukup tinggi. Menurut dia, ada kemungkinan ribuan orang yang tiba di Wonogiri itu adalah warga yang sebelumnya bepergian ke kota-kota besar seperti Jakarta dan sekitarnya.
“Pada pekan-pekan sebelumnya kan malah banyak penumpang keberangkatan dari sini. Sehingga bisa jadi yang kemarin datang itu masyarakat Wonogiri yang sekedar rekreasi atau sambang sedulur ke luar kota terus pulang,” kata dia Selasa (28/12/2021).
Pasalnya, ujar Agus, jika dilihat data produksi terminal bulan ini hingga 27 Desember, jumlah penumpang keberangkatan bus AKAP memang lebih tinggi daripada penumpang kedatangan bus AKAP. Totalnya, ada 60.526 orang penumpang keberangkatan. Sedangkan kedatangan mencapai 51.665 orang penumpang.
Agus menuturkan, pihaknya masih memantau data jumlah penumpang bus kedatangan maupun keberangkatan ke depannya. Jika memang jumlah penumpang kedatangan kembali membludak maka memang ada lonjakan penumpang kedatangan di masa Nataru.
Pada Sabtu (25/12) bertepatan saat perayaan Natal, jumlah penumpang kedatangan juga melonjak. Saat itu, penumpang yang tiba mencapai 3.164 orang dalam satu hari.
“Saat Natal, itu kan kebetulan juga weekend jadi juga ramai. Biasanya kan kalau di weekend juga ramai,” kata dia.
Agus menuturkan hingga saat ini belum ada tes acak yang dilakukan kepada penumpang. Aris