JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Boyolali

Kecelakaan Maut di Boyolali, Ngebut dalam Kondisi Mabuk, 2 Pria Tewas Usai Hantam Tembok!

   

BOYOLALI, JOGLOSEMARNEWS.COM –  Kecelakaan mengenaskan dialami Agus Rajiman dan Tri Untung. Kedua warga Dukuh Peloksari, Desa Senting, Kecamatan Sambi, Boyolali  itu ditemukan tewas di sebuah parit pinggir jalan Raya Asrama Haji- Gagaksipat, Kecamatan Ngemplak, Boyolali, Rabu (1/12/2021) dini hari.

Kasat Lantas Polres Boyolali, AKP Yuli Anggraeni, melalui Kanit Laka, Ipda Budi Purnomo menjelaskan, kedua korban meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan tunggal.

Kedua korban baru diketahui sekitar pukul 07.45 WIB.  Pagi itu, Suratin, warga Dukuh Sanggrahan, Rt 01, Rw 03, Desa Donohudan, Kecamatan Ngemplak diberitahu oleh salah satu pengendara yang melintas bahwa ada sebuah sepeda motor dan dua pengendara yang tergeletak di pinggir jalan.
Kejadian itu lalu diberitahukan kepada tetangganya, Sriyanto. Saksi bersama warga lain kemudian mendatangi lokasi kejadian. Mereka kaget, di sana dilihat kedua korban dalam kondisi tak bergerak.

Baca Juga :  Polres Boyolali Gelar Sidang Tipiring di Luar Kantor Pengadilan, Semua Terkait Kepemilikan Ciu

Saksi pun langsung melaporkan kejadian tersebut ke Mapolsek Ngemplak. Begitu menerima laporan, petugas Polsek Ngemplak dan anggota dari Satlantas Polres Boyolali kemudian mendatangi lokasi kejadian.

“Kedua korban kemudian dievakuasi ke RSUD Surakarta. Menilik kondisinya, diduga korban sudah meninggal sejak dini hari,” katanya.

Diduga kecelakaan akibat saat berkendara korban dalam kondisi mabuk usai minum-minuman keras.

Hal itu diperkuat keterangan saksi, Andi Wahyudi. Kedua korban sempat mampir ke kosnya di Desa Sawahan, Kecamatan Ngemplak dalam kondisi mabuk.
“Mereka mengendarai motor dalam kondisi mabuk, lalu menabrak tembok rumah warga hingga keduanya meninggal dunia.”

Baca Juga :  Leptospirosis Telan 1 Korban Jiwa di Boyolali, Ini yang Dilakukan Dinas Kesehatan

Ditambahkan, sebenarnya kejadian tersebut, juga didengar Sriyanto. Pemilik bengkel yang ada di sekitar lokasi kejadian sempat mendengar suara berderak yang cukup keras.

Dia lalu bangun dan keluar rumah untuk mencari asal suara.

“Mendengar suara keras, saksi lalu keluar rumah untuk melihat kondisi sekitar. Tetapi tidak ditemukan asal suara, kemudian saksi kembali masuk rumah untuk tidur. Hingga pagi harinya, ada pengendara melihat ada dua korban tergeletak di pinggir jalan.” Waskita

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com