Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Disapu Angin Puting Beliung 12 Menit, Resto Telaga Rindu Karanganyar Roboh. Kawasan Taman Pancasila Jadi Sasaran

Dampak hujan dan angin ribut yang melanda di Karanganyar, Selasa (25/1/2022) / Foto: Beni Indra

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM Hujan disertai angin puting beliung mengguncang kawasan Taman Pancasila, Karanganyar, Jateng, Selasa (25/1/2022), mengakibatkan restoran Telaga Rindu roboh.

Satu orang korban luka dilarikan ke RSUD Karanganyar karena tertimpa bangunan.

Sedangkan puluhan rumah lainnya rusak atapnya beterbangan. Bahkan, terpal penutup warung kaki lima di Taman Pancasila beterbangan.

Pantauan JOGLOSEMARNEWS.COM terlihat atap depan dan tembok restoran telaga rindu yang berada disebelah selatan Taman Pancasila roboh hingga membuat karyawan dan pengunjung lari berhamburan.

Beruntung robohnya atap tersebut tidak menimpa sepeda motor ataupun mobil para pengunjung meskipun pohon-pohon tanaman ambruk.

Manajer restoran Telaga Rindu, Rahmat (30) mengatakan semua karyawan panik menjerit menyaksikan robohnya atap bagian depan serta tembok disebelah selatan.

“Luar biasa hanya dalam sekejab angin sangat cepat memporak-porandakan bangunan,” ungkapnya kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Selasa (25/1/2022).

Sedangkan untuk satu orang yang mengalami luka hingga berita ini dilarikan di RSUD Karanganyar menjalani perawatan, meskipun manager telaga rindu mengaku tidak mengetahui adanya satu orang yang terluka.

Sementara itu dealer Muhari Motor didepan telaga rindu dan bangunan rumah warga atapnya beterbangan.

Adapun  di kawasan GOR RM Said juga disapu angin puting beliung banyak pohon roboh dan langsung ditangani oleh BPBD Karanganyar. Beni Indra

Exit mobile version