Beranda Daerah Sragen Jembatan Mlokolegi Kedawung Sragen Runtuh, 2 Warga Jadi Korban. Satu Pedagang dan...

Jembatan Mlokolegi Kedawung Sragen Runtuh, 2 Warga Jadi Korban. Satu Pedagang dan Karyawan Jatuh Terperosok Saat Melintas

Kondisi Sunanti, salah satu korban runtuhnya jembatan Mlokolegi di Celep Kedawung. Pedagang itu terperosok ke dalam ke lubang jembatan yang ambrol. Foto/Wardoyo

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Runtuhnya Jembatan Mlokolegi di Desa Celep, Kecamatan Kedawung, Sragen Jumat (28/1/2022) dinihari memakan korban.

Dua orang warga terluka setelah terperosok di lokasi jembatan yang ambrol tersebut. Mereka terjatuh ke dalam lubang sesaat usai jembatan penghubung Sragen-Jambangan-Solo itu runtuh total.

Dua korban luka itu masing-masing Fajar Yayan Mahardika (26) warga Perum Panorama Blok 02/20 RT 47/12, Desa Munjuljaya Kecamatan Purwakarta yang berdomisili di Dukuh Kajen, Celep, Kedawung, Sragen.

Serta Sunanti (54) pedagang asal Dukuh Sumberjo RT 12, Desa Wonorejo, Kecamatan Kedawung, Sragen.

“Kejadian sekitar jam 03.00 WIB pagi. Setelah jembatan ambrol, ada dua warga yang melintas tapi tidak tahu kalau jembatannya runtuh. Mereka lewat lalu terjatuh ke dalam jembatan. Yang satu mau ke Pasar Jambangan, satunya ke arah Sragen. Karena jalur ini memang jalur utama,” papar Sumanto, warga Dukuh Mlokolegi, Celep, Kedawung kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Jumat (27/1/2022).

Baca Juga :  Breaking News! Kebakaran Pabrik Bahan Sepatu di Kalijambe Sragen, Proses Pemadaman Api masih berlanjut

Kapolsek Kedawung, AKP Sutomo memastikan kondisi korban hanya mengalami luka-luka. Diduga kuat, jembatan runtuh akibat derasnya air sungai yang menggerus tanah di sekitar badan jembatan.

Menurutnya, seusai jembatan runtuh, ada dua warga yang nekat melintas sekitar pukul 03.00 WIB.

Korban atas nama Fajar Yayan mengendarai sepeda motor menuju ke arah Sragen dan Sunanti yang melintas hendak menuju arah Jambangan juga dengan mengendarai sepeda motor.

“Mereka terjatuh ke dalam lokasi jembatan putus tersebut, karena tidak mengetahui kondisi jembatan ambrol. Kebetulan lokasi kejadian tidak ada lampu penerangan,” paparnya.

Akibat insiden itu, Fajar Yayan mengalami luka terkilir dan lecet di bagian badan. Sedang Sunanti mengalami patah tulang pada kaki dan tangan.

Baca Juga :  Kronologi Kebakaran Pabrik Bahan Sepatu di Kalijambe, Sragen, Polisi Masih Melakukan Penyelidikan Penyebab Kebakaran

“Selanjutnya korban dibawa ke RS Jafar Medika Karanganyar untuk mendapatkan penanganan medis lebih lanjut,” tandasnya. Wardoyo