JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Solo

Omicron Masuk Soloraya, Gibran: Tenang Saja, Tidak Seganas Delta

Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka. Foto: Ando
   

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM — Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka meyakinkan warga untuk tetap tenang menghadapi ancaman varian baru covid-19, omicron. Dia memastikan sampai saat ini kasus omicron belum masuk Kota Solo.

Gibran meminta warga untuk tetap tenang menghadapi ancaman virus tersebut meskipun pemerintah pusat mengkonfirmasi dua pasien omicron telah meninggal dunia. Dia mengatakan, virus omicron tidak seganas varian delta.

“Belum ada omicron, masyarakat tenang saja. Tidak perlu khawatir, tidak seganas delta. Itu yang meninggal dunia kan salah satunya belum vaksin. Makanya gek ndang do vaksin (makanya cepat vaksin),” urainya, Senin (24/1/2022).

Baca Juga :  Soal Koalisi Dengan PDIP, Gibran: Semua Bisa Dibicarakan

Gibran menambahkan, Pemkot Solo memastikan lebih siap menghadapi ancaman gelombang covid-19 berikutnya dibandingkan dengan sebelumnya. Sampai saat ini, tes acak covid-19 atau surveilans masih terus berjalan.

“Kita terus memantau perkembangannya termasuk kasus omicron yang ada di Sukoharjo. Kita pantau terus, survelians kita jalankan. Belum ada omicron,” tegasnya.

Baca Juga :  Keseruan Melihat Anak Hariamau Benggala di Solo Safari Saat Libur Lebaran

Di sisi lain, Gibran juga menerangkan Dinas Kesehatan Kota (DKK) Solo mengirimkan sejumlah sampel untuk dicek memastikan virus tersebut bukan kasus omicron.

“Iya kita kirim sampel juga untuk dicek. Ini tinggal menunggu hasilnya, tenang saja. Yang penting disiplin protokol kesehatan (prokes) tetap diterapkan. Soal penambahan kasus covid-19 akhir-akhir ini, dari Kemenkes kan juga sudah memberikan peringatn bahwa dalam waktu dua bulan ke depan akan ada penambahan. Tenang saja,” pungkasnya. Prihatsari

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com