Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Balada Minyak Goreng di Karanganyar, Stok Migor Kemasan Melimpah Tetapi Stok Migor Curah Terbatas

Wakapolres Karanganyar,  Kompol Purbo Adjar Waskito SIK bersama anggota tengah melakukan Sidak migor di sebuah distributor migor curah PT Vinoli dan di Pasar Jungke dan Pasar Bejen / Foto: Beni Indra

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM -Carut- marut masalah Minyak Goreng atau Migor hingga kini belum juga selesai dan terkesan saling melempar tanggung jawab mulai dari pemerintah pusat hingga daerah.

Bahkan di Kabupaten Karanganyar, Jateng, Polres setempat terus getol melakukan sidak dipasar-pasar dan juga distributor guna memastikan ketersediaan stok.

Namun lagi-lagi meski perhatian dan kepedulian serta ketegasan Polres Karanganyar untuk menjaga ketersediaan stok, namun akhirnya terkendali alasan klasik yakni stok Migor Curah langka.

Diketahui,  Jumat (25/3/2022)  Kapolres Karanganyar, AKBP Danang Kuswoyo SIK melalui Wakapolres Kompol Purbo Adjar Waskito SIK bersama anggota melakukan sidak migor disebuah distributor migor curah PT Vinoli dan di Pasar Jungke dan Pasar Bejen. Namun lagi-lagi dikeluhkan stok migor terbatas.

“Yang jelas kami dari Polres Karanganyar terus melakukan pemantauan ketersediaan stok migor, namun kondisi fluktuatif yang mana migor curah terbatas sedangkan migor kemasan cukup banyak,” ungkap Wakapolres disela sidak.

Untuk itu Wakapolres mencatat dan akan melaporkan fakta tersebut kepada Satgas Pangan Provinsi Jateng guna diteruskan kepada pemerintah pusat.

Wakapolres menjelaskan dari berbagai sidak yang dilakukan Polres Karanganyar diketahui masyarakat lebih memilih membeli migor curah daripada migor kemasan karena harganya lebih terjangkau.

Sebagaimana diketahui, harga migor curah di Karanganyar sebesar Rp 15.000/ liter meski HET Rp 14.000/ liter, sedangkan migor kemasan Rp 23.000.

Dengan begitu,  lanjut Wakapolres, migor curah terus diserbu pembeli, namun stok terbatas.

“Fakta tersebut terus kami pantau dan sidak ketersediaan stok migor terus berjalan,” tandasnya. Beni Indra

Exit mobile version