JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Karanganyar

Sering Bentrok Pendapat, Ini Momen Bupati Juliyatmono dan Ketua DPRD Bagus Selo Kembali Mesra

Bupati Karanganyar Juliyatmono tengah berbisik dengan Ketua DPRD Bagus Selo dalam renungan malam yang digelar Kwartir Bbang Kabupaten Karanganyar / Foto: Beni Indra
   

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM -Jalannya acara renungan malam yang digelar Kwartir Cabang (Kwarcab) Kabupaten Karanganyar, Jateng di Desa Malanggaten, Kebakramat, Minggu (14/8/2022) dinihari berlangsung penuh makna.

Makna tersebut adalah sebuah  pesan untuk  menumbuhkan kemesraan para pemimpin,  walau di antara mereka berbeda warna partai dan sering berbeda pendapat.

Justru di tengah perbedaan itu, dituntut adanya  sikap kedewasaan, sehingga  bisa menjadi  contoh sinergi yang baik bagi masyarakat atau bawahan.

Kondisi tersebut tergambar jelas saat Ketua DPRD Karanganyar, Bagus Selo dan Bupati Juliyatmono MM duduk satu meja dan saling berbisik.

Padahal, selama ini keduanya sering berbeda pendapat, akan tetapi  keduanya mampu bersikap dewasa dalam menyimpan dan memadukan perbedaan tersebut menjadi potensi positif.

“Iya kebetulan pada acara renungan malam Kwarcab Pramuka Kabupaten Karanganyar ini kami berdua bertemu dan saling berbisik untuk selalu menjaga visi misi memajukan Karanganyar meski teknisnya kami sering berbeda pendapat dengan Bupati Juliyatmono, namun didepan publik harus mesra dan bisa bersinergi,” ungkap Ketua DPRD Karanganyar, Bagus Selo kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Minggu (14/8/2022) dinihari.

Bagus Selo menjelaskan,  meski sering beda pendapat namun dia menilai kepemimpinan Juliyatmono MM baik sebagai Bupati yang juga melekat sebagai politisi Partai Golkar sangatlah elegan yakni tanpa pernah dendam apalagi bermusuhan.

Bupati Juliyatmono,  lanjut Bagus Selo mengakui sangat piawai dalam bersikap baik menghadapi lawan politik ataupun lainnya karena pandai ‘ngemong’ atau menempatkan diri dan sikap.

“Lha harapan kita semua karena di dalam pramuka itu juga kuat ruh pelajaran menjadi pemimpin maka Kwarcab Pramuka Karanganyar juga harus pandai menangkap gaya kepemimpinan daerah yang mana tujuannya satu memajukan daerah,” tandas Bagus Selo.

Menurut Bagus Selo,  Kwarcab Pramuka Karanganyar harus mampu berkembang bukan hanya pada sebatas ilmu pramuka saja, tetapi jangkauannya lebih skala makro agar kelak mampu mencetak kader menjadi pemimpin daerah yang bagus.

Sementara itu Ketua Kwarcab Pramuka Karanganyar, Kurniadi Maulato MSI yang juga Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Karanganyar mengapresiasi acara renungan malam berlangsung sukses dan penuh makna.

“Pesan-pesan Bapak Bupati dan Ketua DPRD Karanganyar pada renungan malam ini sangat bermakna dan kami petik untuk kemajuan Kwarcab Karanganyar kedepannya,” ungkap Kurniadi Maulato MSi kepada JOGLOSEMARNEWS.COM . Beni Indra

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com