Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Hadapi 2024, DPC Gerindra Karanganyar Dirombak. Adhe Eliana Naik Tahta Gantikan Yulianto

DPP Partai Gerindra Rombak Kepengurusan DPC Partai Gerindra Karanganyar / Foto: Beni Indra

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM – DPC Partai Gerindra Kabupaten Karanganyar, Jateng melakukan perombakan susunan personalia kepengurusan.

Yakni,  Adhe Eliana SE ditunjuk menjadi Ketua DPC yang baru menggantikan Yulianto dan juga jabatan Sekretaris DPC yang baru dipercayakan kepada Setiawan Dibroto serta  Bendahara yang baru dipegang Tri Nur Nugroho.

Penggantian susunan kepengurusan tersebut berdasar usulan bersifat kolektif kebersamaan dari bawah menyusul kesibukan Ketua DPC yang lama Yulianto.

Selanjutnya,  dilakukan musyawarah internal dan Yulianto legowo menyerahkan jabatannya.

“Setelah melalui musyawarah kekeluargaan dan dicapai kesepakatan,  akhirnya  mengerucut draft susunan kepengurusan yang baru selanjutnya diusulkan kepada DPP Partai Gerindra melalui DPD I Partai Gerindra Jateng,” ungkap Ketua DPC Partai Gerindra Karanganyar Ade Eliana kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Sabtu (24/9/2022).

Adapun SK kepengurusan susunan kepengurusan baru DPC Partai Gerindra Karanganyar baru tersebut Nomor 07-0169/Kota/DPP GERINDRA/2022 disahkan sejak  6 Juli 2022 dan diserahkan oleh DPP Partai Gerindra melalui Sekretaris  DPD I Partai Gerindra Jateng Sriyanto Saputro pada Sabtu (24/9/2022) sekaligus peresmian kantor DPC Partai Gerindra Karanganyar.

Ade Eliana berharap dengan personalia kepengurusan yang baru ini sudah siap untuk melaku pada kontestasi politik serentak 2024

“Kami dan seluruh pengurus DPC komitmen bekerja total mentargetkan sembilan kursi di DPRD Karanganyar serta bekerja untuk Prabowo memang sebagai Capres 2024 mendatang.

Sementara itu Sekretaris DPD I Partai Gerindra Jateng Sriyanto Saputro mengatakan, pihaknya mengapresiasi perjuangan DPC Partai Gerindra Karanganyar baik yang lama ataupun yang baru.

“Saya minta tetap jaga soliditas kekompakan  dan komunikasi terutama dalam menghadapi tahun politik 2024,” ungkap Sriyanto Saputro.

Sriyanto Saputro juga meminta fokus total mendukung Prabowo Subianto sebagai Presiden serta dapat meraih 9 kursi di DPRD Karanganyar. Beni Indra

Exit mobile version