YOGYAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM – Dua orang luka-luka serius lantaran tempat usaha laundry di Jalan Patangpuluhan, Wirobrajan, Kota Yogyakarta terbakar, Jumat (2/9/2022) malam.
Akibatnya, bangunan seluas 4×10 meter persegi mengalami kerusakan akibat kobaran api.
Adapun dua orang yng menalami lui seius, sedang ditangani secara medis. .
Danru Mako Induk Dinas Pemadaman Kebakaran dan Penyelamatan Kota Yogyakarta, Marsudiono mengatakan, pemilik tempat laundry tersebut berinisial MM.
Pihaknya mendapat laporan adanya kebakaran itu pada Jumat malam sekitar pukul 18.00 WIB.
“Berita diterima dari PSC untuk mengawal korban kebakaran laundry express dan kebetulan setelah sampai di tempat kejadian korban sudah dibawa oleh ambulance umc,” katanya, Jumat malam.
“Penyebab kebakaran diduga terjadi kebocoran tabung gas,” ungkap Marsudiono.
Ia menambahkan, terdapat dua korban yang mengalami luka-luka atas insiden tersebut.
“Korban luka satu orang mengalami luka di wajah, satu orang rambutnya terbakar,” ungkapnya.
Tim pemadam kebakaran berhasil menjinakan kobaran api sekitar 62 menit dengan personel yang terlibat antara lain 1 unit Damkar Kota Yogyakarta, PSC DIY, Ambulance Relawan, Redkar Kota Yogyakarta serta para relawan dan warga sekitar.
“Untuk dua korban sudah dibawa ke rumah sakit PKU Muhammadiyah Jogja,” terang dia.