WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM โ Kerugian besar mencapai Rp1 miliar lebih akibat peristiwa kebakaran kandang ayam Bondalem Slogohimo Wonogiri, Selasa (8/11/2022).
Informasi yang dihimpun, kebakaran kandang ayam Bondalem Slogohimo Wonogiri diduga dipicu konsleting atau arus pendek listrik. Ribuan ekor anak ayam, bangunan kandang ayam dan peralatan pemanas dan instalasi listrik terbakar.
Kepala Damkar Wonogiri Joko Santosa membeberkan, kebakaran kandang ayam Bondalem Slogohimo Wonogiri itu terjadi di peternakan ayam milik Miranti di Dusun Bondalem RT 3 RW 5 Desa/Kecamatan Slogohimo.
โKejadian kebakaran kandang ayam Bondalem Slogohimo Wonogiri sekitar pukul 00.00 WIB,โ ujar Kepala Damkar Wonogiri Joko Santosa.
Tim dari Damkar Wonogiri mulai melakukan pemadaman pukul 01.00 WIB karena jarak lokasi kejadian dengan markas damkar cukup jauh.
โKami kerahkan enam personel dan satu unit kendaraan damkar, dibantu warga, anggota polsek dan koramil,โ ujar Kepala Damkar Wonogiri Joko Santosa.
Diduga, kebakaran dipicu korsleting listrik di kandang ayam. Titik api kali pertama diketahui warga setempat.
Saat kejadian, terdapat 12 ribu ekor ayam yang baru berusia 13 hari. Diperkirakan, 6 ribu ekor diantaranya terpanggang. Pemilik kandang dan warga melepaskan begitu saja ayam-ayam dari dalam kandang. Kerugian sekitar Rp1 miliar. Aris Arianto