Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Kecelakaan, Truk Tronton Muatan Semen Geresik Terguling di Tanon Sragen

Truk Tronton Muatan Semen Geresik Terguling

Truk Tronton Muatan Semen Geresik Terguling

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Diduga gara-gara mengantuk saat mengemudi, sebuah truk tronton muatan semen Gresik dengan Nopol S 9568 UE terguling di Dukuh Gondang Panjen, Desa Jono, Kecamatan Tanon, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah. Atau tepatnya di jalan raya Gabugan – Sidoharjo Sragen, Jumat 30 Desember 2022 pukul 04.00 Wib.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun di lapangan, kecelakaan tunggal truk hino 500 milik Prasojo Jaya Bersama (PJB) muatan semen Gresik, bermula saat melaju dari arah barat (Gabugan) menuju ke arah timur (Sidoharjo).

Didit (40) salah satu saksi mata di lokasi kejadian mengungkapkan bahwa kejadian pagi hari, bermula dari arah barat dan timur berpapasan namun mobil yang dari arah barat kurang menguasai medan jalan akhirnya roda sebelah kiri anjlok dan terguling.

“Tadi supirnya bilang ngantuk mas, pas pada saat berpapasan sesama truk besar dari timur truk yang ini kehabisan jalan lalu anjlok hingga terguling,” kata Didit.

Menurut Didit, pengemudi truk tronton satu orang tanpa ada kernet dan saat kejadian sopor dalam keadaan selamat.

“Kondisi sopir baik baik saja, hanya saja tadi sempat shok dan lemes, saya tanya katanya warga tuban jawa timur dan membawa semen dari Rembang menuju ke Sragen,” bebernya.

Akibat kejadian tersebut, kerugian ditafsir mencapai ratusan juta rupiah dan kondisi truk mengalami kerusakan yang cukup parah di bagian kiri.

Hingga saat ini sopor truk masih menunggu tim evakuasi dari pihak perusahaan, kondisi jalan juga sempat mengalami kemacetan gara gara banyaknya masyarakat yang berhenti melihat kejadian tersebut.

Huriyanto

Exit mobile version