SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM โ Keraton Kasunanan Solo kembali dimasuki pencuri untuk kedua kalinya selama 2 minggu terakhir.
Hal ini diutarakan GKR Timoer Rumbai, Puteri Raja Keraton Kasunanan Surakarta Solo ditemui di Magangan, Kraton Kasunanan Solo, Sabtu, (17/12/2022).
โSaya di rumah, kemudian ada Babinsa sama hansip dari kelurahan datang dari Kayonan sama intel bertiga. Saya tahunya itu sekitar setengah 3, Babinsa, intel, dan hansip kelurahan datang,โ terang Gusti Rumbai saat dimintai keterangan.
Menurut cerita yang didapatkan dari salah satu Hansip kelurahan, Rumbai menyebut pencuri masuk ke tempat tinggal adiknya, Gusti Devi.
Namun sempat diketahui oleh pembantu Gusti Rumbai bernama Mbah Atun yang saat itu sedang bersih-bersih di depan pekarangan.
โMalingnya masuk ke tempat tinggal adik saya Gusti Devi. Lalu pas dia (maling) lewat, pembantu saya lagi mau bersih-bersih depan latar. Ketauan ada maling malah langsung ditodong pisau,โ ujar Gusti Rumbai.
Gusti Rumbai mengaku tidak sempat mendengarkan cerita secara detail. Namun setelah ditodong, Mbah Atun bisa terlepas dan maling langsung melarikan diri.
โMbah Atun kemudian lari ke arah rumahnya Sinuhun. Kebetulan disitu ada orang-orang yang membetulkan CCTV. Kemudian dia lapor ada maling, dua,โ paparnya.
Setelah mendengar cerita tersebut Gusti Rumbai bersama Gusti Moeng sempat masuk keputren (di dalam keraton) untuk mencari-cari maling. Namun hasilnya nihil dan tidak diketemukan.
โKita cari dengan saudara-saudara sih, itu sampai sekarang belum ketemu. Soalnya
dari saya tau, sampai saya bisa masuk sekitar satu jam. Jadikan mungkin sudah lari ke mana gak tahu,โ tandasnya.
Gusti Rumbai sampai saat ini belum mendapatkan informasi secara pasti apa saja yang hilang.
โSaya ga tau ada yang hilang ga. Sepertinya dirahasiakan, ditutup-tutupi. Dua minggu yang lalu katanya malah ada empat pencuri, dua masuk, dua nunggu di depan. Saya dengarnya gitu, karena beritanya simpang siur ga manggil polisi ga discreening semua,โ pungkasnya. Ando