JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Ratusan Warga Bibis Jadi Saksi Jalan Mulus dan 2 Gedung Baru Bantuan Sugiyamto. Mas Bowo Berharap Beri Kemanfaatan

Anggota DPRD Sragen dari FPDIP asal Masaran, Sugiyamto (kanan depan) saat mendampingi Ketua DPC PDIP Sragen, Untung Wibowo Sukowati (kiri depan) saat menghadiri reses sekaligus peresmian sejumlah proyek bantuan aspirasi di Dukuh Bibis, Jati, Masaran, Kamis (1/12/2022) malam. Foto/Wardoyo
   

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Ratusan warga di Dukuh Bibis, Desa Jati, Kecamatan Masaran antusias hadir dalam acara reses atau serap aspirasi yang digelar anggota DPRD Sragen dari FPDIP, Sugiyamto, Kamis (1/12/2022) malam.

Tak hanya menyampaikan aspirasi, mereka juga menjadi saksi peresmian sejumlah proyek infrastruktur dan gedung yang dibangun dari bantuan dana aspirasi milik Sugiyamto tahun 2022.

Kegiatan reses itu dihadiri langsung oleh Ketua DPC PDIP Sragen sekaligus anggota DPRD Provinsi Jateng, Untung Wibowo Sukowati.

Lantas anggota DPRD Sragen dari FPDIP, Heru Waluyo dan Naniek Budi Darmawati atau Cik Nanik serta kader PDIP wilayah Masaran.

Baca Juga :  Jelang Masa Jabatan Berakhir, Bupati Sragen Gelar Halal Bi Halal dan Mohon Maaf di Sumberlawang dan Miri

Dalam kesempatan itu, Untung Wibowo Sukowati didaulat untuk meresmikan beberapa proyek yang dibangun dari dana aspirasi legislator asal Pilang Masaran itu.

Di antaranya, jalan hotmit di Bibis yang dibantu dana sebesar Rp 60 juta, kemudian gedung serbaguna dan gudang gerabah masing-masing Rp 100 juta.

“Jadi total bantuan yang kami berikan untuk tiga proyek di Bibis Desa Jati itu senilai Rp 260 juta. Sudah selesai dan malam ini diresmikan dengan dihadiri oleh Ketua DPC PDIP, Mas Bowo,” papar Sugiyamto di sela serap aspirasi, Kamis (1/12/2022) malam.

Sugiyamto menambahkan bantuan dana melalui voucher itu diberikan sebagai wujud komitmennya memperjuangkan aspirasi warga setempat yang sebelumnya menghendaki perbaikan jalan, gedung serbaguna dan gudang gerabah.

Baca Juga :  Hujan Deras 4 Jam Sore Tadi, Rumah Warga Desa Jati, Sumberlawang dan Tanon Sragen Terendam Banjir

Sementara, Mas Bowo, sapaan akrab Untung Wibowo Sukowati berharap apa yang sudah dibantukan itu bisa memberi kemanfaatan untuk masyarakat utamanya di Dukuh Bibis, Desa Jati, Masaran.

Ia berpesan apa yang sudah dibangun dan dibantukan bisa dijaga dan dirawat agar terus bermanfaat.

“Kami memang mendorong semua anggota fraksi PDIP untuk banyak terjun ke masyarakat, menyerap aspirasi dan berupaya memperjuangkan apa yang dibutuhkan masyarakat. Tentunya sesuai dengan kemampuan anggaran. Harapan kami semoga apa yang dibantukan ini bisa memberi kemanfaatan untuk masyarakat,” tandasnya. Wardoyo

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com