Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Partai Gerindra Kirim Bantuan Sembako Untuk Korban Banjir Luapan Sungai Bengawan Solo Wilayah Sragen.

Partai Gerindra Kirim Bantuan Sembako Untuk Korban Banjir Luapan Sungai Bengawan Solo Wilayah Sragen

Partai Gerindra Kirim Bantuan Sembako Untuk Korban Banjir Luapan Sungai Bengawan Solo Wilayah Sragen

SRAGEN, JGOLOSEMARNEWS.COM – Banjir bandang melanda perkampungan disekitar sungai bengawan solo beberapa waktu lalu, rupanya mematik perhatian partai Gerindra.

Ketua umum partai Gerindra, Prabowo Subianto melalui Anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah, Sriyanto Saputro menyalurkan 500 paket sembako terhadap masyarakat bantaran sungai bengawan solo.

Beberapa desa yang berhasil dibantu yakni desa Kliwonan, desa Pringanom, kecamatan Masaran dan desa Patihan, kecamatan Sidoharjo, Sragen.

Ditemui disela sela pembagian bantuan paket sembako, Sriyanto Saputro menyampaikan bahwa partai Gerindra harus selalu dekat dengan rakyat dan apapun kesulitan rakyat Gerindra harus terdepan.

“Ini merupakan dari Pak Prabowo Subianto, bahwa sebagai kader (Partai Gerindra,red) harus senantiasa dekat dengan masyarakat. Apalagi, ketika masyarakat sedang susah akibat dampak luapan sungai bengawan solo ini, ita harus hadir,” kata Sriyanto, Minggu 19 Februari 2023.

Dalam kegiatan ini, Sriyanto juga ditemani langsung oleh ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Sragen Wahyu Dwi Styaningrum.

“Meski di kawasan pemukiman sudah tidak terendam dari luapan air sungai bengawan solo. Tapi di beberapa titik areal pesawahan masih ada yang terendam, karena banjir kemarin sangat luar biasa. Maka dari itu bantuan sembako ini, diharapkan bisa meringankan dan semoga bisa segera pulih kembali,” bebernya.

Sementara itu, Parlan Sinung Darsono (61) salah satu warga Kliwonan, Masaran, Sragen mengucapkan banyak terimakasih atas perhatian yang telah diberikan.

“Allhamdulilah partai Gerindra peduli warga kami terdampak banjir dengan memberikan 300 paket sembako, terimakasih partai Gerindra semoga bisa selalu di percaya oleh masyarakat, semoga pak Sriyanto juga bisa menjadi DPR RI 2024 di Senayan,” harapnya.

Sementara itu, Tri Mulyono kades patihan menyampaikan dalam sambutannya mengucapkan banyak terimakasih atas kepedulian Sriyanto Saputro dan pimpinan partai Gerindra Prabowo Subianto.

“Memang benar pak warga kami terdampak sungai bengawan solo beberapa hari ini, terimakasih partai Gerindra selalu hadir untuk warga kami,” ujarnya.

Huriyanto

Exit mobile version