JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Solo

Respati Ardi Terpilih Menjadi Ketum HIPMI Solo 2023-2026

Ketum HIPMI Solo terpilih, Respati Ardi mengibarkan bendera usai memenangkan pemilihan / Foto: Prihatsari
   

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Respati Ardi terpilih menjadi Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Solo periode 2023-2026. Respati menang telak dengan perolehan  78 suara dalam Muscab IX HIPMI Solo, Sabtu (4/2/2023) sore, di Hotel The Sunan.

Respati yang mendapatkan nomor urut 3 unggul dari caketum Rosanto Adi nomor urut 2 dengan perolehan 29 suara. Sedangkan Astrid Widayani nomor urut 1  mendapat 20 suara.

Baca Juga :  Ramadan, Kawasan UMS Diserbu Para Pemburu Takjil: Pedagang Sumringah

Pemilihan ketua umum HIPMI Solo berlangsung dinamis dan hangat. Ketiga calon ketua umum duduk berdampingan dalam satu meja. Diketahui, Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka turut mencoblos dalam pemilihan tersebut.

Gibran diketahui memiliki hak suara karena masih menjadi anggota aktif HIPMI Solo.

Sebelumnya, Ketua HIPMI Cabang Solo, Guruh Novianto mengatakan, Gibran bergabung dengam HIPMI Solo sejak tahun 2010. Untuk itu, dia masih memiliki hak suara untuk memilih Ketua Umum HIPMI Cabang Solo periode 2023-2026.

Baca Juga :  Pondok Pesantren Assalaam Solo Bangun Kolam Renang Olympic Syariah

“Kami sempat komunikasi soal itu beberapa waktu lalu. Saya mengingatkan bahwa beliau masih memiliki hak suara. Kemudian beliau menyampaikan akan ikut nyoblos di pemilihan Ketua Umum HIPMI,” ujarnya. Prihatsari

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com