SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Sekar Krisnauli Tanjung, putri bungsu politisi senior Partai Golongan Karya (Golkar) Akbar Tanjung terpilih scara aklamasi sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Solo.
Terpilihnya Sekar setelah melalui rangkaian Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) yang digelar Minggu (16/4/2023), di Gedung Golkar Solo.
Sekar terpilih secara aklamasi karena tidak ada calon lain yang mendaftarkan diri sebagai Ketua DPD II Golkar Solo. Ketua Harian DPD I Golkar Jawa Tengah Wihaji mengungkapkan, Musdalub merupakan proses demokrasi yang dilaksanakan Golkar Kota Solo setelah Ketua DPD sebelumnya, Koes Rahardjo diberhentikan.
“Ada penugasan khusus untuk Ketua yang lama Pak Koes. Sehingga diperlukan Musdalub luar biasa. Ini merupakan proses demokrasi yang harus dijalani sesuai dengan pedoman organisasi di Partai Golkar,” ujarnya.
Sementara itu, Musdalub dipimpin langsung Sekretaris DPD I Partai Golkar Jawa Tengah, Juliyatmono sebagai pelaksana tugas (Plt) Ketua DPD Partai Golkar Solo. Langkah sinkronisasi dengan seluruh kader dilakukan sebelum pelaksanaan Musdalub.
“Musdalub ini sederhana, memilih kembali Ketua definitif yang tidak ada calon lain. Hanya satu yang ada, ditetapkan aklamasi. Sekar menjadi Ketua Definitif DPD Golkar Solo periode 2020-2025 sesuai masa kerja,” bebernya.
Di sisi lain, proses pemilihan terhitung cepat karena kurang dari satu jam telah selesai dilaksanakan. Secara simbolis tonggak estafet kepemimpinan diserahkan pada Sekar dengan Bendera Partai Golkar dari Juliyatmono.
“Saya akan langsung melaksanakan agenda yang sudah ditunggu-tunggu ini siap untuk mengikuti seluruh kegiatan elemen-elemen aspek-aspek yang harus dipersiapkan.oleh Partai Golkar. Untuk mengikuti tatanan Pemilu, Pileg, Pilpres dan juga Pilkada di tahun 2024. itu akan menjadi fokus utama kami,” tukasnya. Prihatsari