Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Dendy Sulistyawan Siap Hadapi Palestina dan Argentina di Laga FIFA Matchday Bulan ini

Dendy Sulistyawan, Timnas Indonesia | pssi.org

JOGLOSEMARNEWS.COM Timnas Indonesia akan berlaga  menyambut FIFA Matchday pada 14 Juni 2023 melawan Palestina dan pada 19 Juni 2023 melawan Argentina. Dendy Sulistyawan sebagai striker Timnas Indonesia merasa kondisinya sudah mulai membaik setelah libur kompetisi.

Timnas Indonesia akan melawan Juara Piala Dunia tahun lalu yaitu Argentina (19/6/2023) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. Namun Timnas Indonesia akan lebih dahulu menjamu Palestina, pada laga FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (14/6/2023) malam WIB.

Dendy Sulistyawan mengatakan, seluruh pemain sangat antusias mengikuti sesi latihan. Skuad Garuda sudah tak sabar menghadapi Palestina dan Argentina.

“Untuk kegiatan tiga hari kemarin seperti biasa kita ada jadwal latihan sehari dua kali, soalnya baru bergabung bersama Timnas lagi. Jadi kaya kemarin itu, ada jadwal latihan di gym pagi hari, sorenya baru di lapangan,” kata Dendy.

“Kebetulan kemarin kita latihan cuma sekali saja, jadi setelah ini kita akan latihan di lapangan saja. Alhamdulillah kondisi cukup baik ya, meskipun kemarin sempat libur setelah liga tapi kondisi sudah mulai balik lagi,” ungkap pemain Bhayangkara FC tersebut.

Dendy Sulistyawan juga membeberkan targetnya bersama skuad Garuda di dua laga pertandingan tersebut.

Dendy Sulistyawan mengatakan, seluruh pemain sangat antusias mengikuti sesi latihan. Skuad Garuda sudah tak sabar menghadapi Palestina dan Argentina.

“Untuk kegiatan tiga hari kemarin seperti biasa kita ada jadwal latihan sehari dua kali, soalnya baru bergabung bersama Timnas lagi. Jadi kaya kemarin itu, ada jadwal latihan di gym pagi hari, sorenya baru di lapangan,” kata Dendy, seperti dikutip dari halaman pssi.org.

“Kebetulan kemarin kita latihan cuma sekali saja, jadi setelah ini kita akan latihan di lapangan saja. Alhamdulillah kondisi cukup baik ya, meskipun kemarin sempat libur setelah liga tapi kondisi sudah mulai balik lagi,” ungkap pemain Bhayangkara FC tersebut.

Dendy Sulistyawan juga membeberkan targetnya bersama skuad Garuda di dua pertandingan tersebut.

“Pertama pastinya Alhamdulillah, masih dipercaya oleh coach Shin (Tae-yong) untuk FIFA Matchday bulan ini (Juni),” ungkap Dendy.

“Kita lawan Palestina juga harus maksimal, karena kita bisa mendapatkan poin yang cukup baik ketika memenangkan pertandingan lawan Palestina. Dan juga untuk lawan Argentina pastinya pengalaman luar biasa, melawan tim yang baru saja kemarin juara dunia. Jadi kita harus cari pengalaman dan belajar lagi mengenai sepak bola agar kita bisa lebih berkembang lagi,” tukasnya. (*)

 

Exit mobile version