Beranda Daerah Solo Namanya Disebut Jadi Salah Satu Kandidat Cawapres Ganjar, Cak Imin: Moga-moga yang...

Namanya Disebut Jadi Salah Satu Kandidat Cawapres Ganjar, Cak Imin: Moga-moga yang Jadi Mbak Puan

Ketua DPP PDIP Puan Maharani / Foto: Ando

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Ketua DPP PDIP, Puan Maharani mengatakan saat ini sudah ada lima  nama yang mengerucut menjadi calon wakil presiden pendamping Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024 mendatang.

“Sekarang mengerucut lima nama, salah satunya Cak Imin,” ungkapnya usai menghadiri harlah PKB ke-25, Minggu (23/7/2023).

Selain Cak Imin atau Muhaimin Iskandar, Ketua Umum PKB, Puan menyebutkan juga nama Erick Thohir hingga Agus Harimurti Yudoyono (AHY).

“Pak Sandiaga Uno, Erick Thohir, Andika Perkasa, AHY dan Cak Imin ini. Semula memang ada 10 nama, tapi sekarang sudah mengerucut lima nama,” tandasnya.

Baca Juga :  Anggota DPRD Solo Terus Disorot, Dinilai Berkinerja Buruk

Cak imin yang pada saat itu berada di samping Puan Maharani. Justru melontarkan candaannya.

“Moga-moga yang jadi mba Puan,” kata Cak Imin sambil tertawa. Ando