Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Keren Gaess! Peringati HUT ke-25  PAN, Barisan Muda Bagikan 500 Botol Minyak Goreng Gratis

Memperingati  HUT ke-25  PAN,  BM PAN DPC PAN Karanganyar membagikan 500 minyak goreng gratis / Foto: Beni Indra

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM -Berprinsip hidup adalah perbuatan, DPC Partai Amanat Nasional (PAN) Karanganyar, Jateng membagikan gratis 500 botol minyak goreng disepanjang Jalan  Lawu, Rabu (23/8/2023).

Aksi Bhakti Sosial (Baksos) itu dilakukan Barisan Muda BM PAN itu tepat memperingati HUT PAN Ke 25 yang jatuh pada 23 Agustus ini.

Ketua BM PAN DPC PAN Karanganyar Vian Alfindi mengatakan bagi kader PAN harus menjalankan motto partai yakni Hidup Adalah Perbuatan maka partai harus berbuat baik dan bermanfaat bagi masyarakat.

Apalagi bertepatan dengan HUT PAN ke-25 maka bagaimanapun caranya PAN harus memberikan kado pada masyarakat walaupun sederhana seperti minyak goreng.

“Jangan dilihat nilai barangnya tetapi tekad dan ketulusan partai untuk berbagi kepada masyarakat itu sangatlah utama,” ungkap Vian Alfindi kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Rabu (23/8/2023).

Vian Alfindi menjelaskan pembagian sebanyak 500 botol minyak goreng dilakukan di Simpang Empat Polres Karanganyar dan Perempatan Papahan.

Adapun minyak goreng tersebut berasal dari Caleg DPR-RI PAN Dapil Jateng IV Priyo Budi Santoso yang merupakan politisi senior.

Menurut Vian Alfindi pihaknya puas dan bertera kasih terhadap masyarakat yang peduli dan antusias menerima pemberian minyak goreng gratis.

“Alhamdullilah kami tidak menyangka begitu kami bagikan langsung habis tidak lebih dari 30 menit itu membuktikan antuasiasme masyarakat terhadap PAN Karanganyar,” tandasnya.

Sementara itu,  Ketua DPC PAN Karanganyar Sri Sumarti mengatakan pada HUT ke 25 keberadaan PAN sudah memasuki usia yg cukup matang.

Apalagi kiprah politisi PAN untuk bangsa ini sudah mengakar melalui jalur parlemen dii DPR-RI hingga DPRD Kabupaten/Kota.

Selain itu kiprah PAN juga terdapat pada kursi kabinet.

“Singkat kata kontribusi PAN terhadap Bangsa dan Negara secara nyata hingga pelosok desa maka pada HUT PAN kali ini tetap membangun hubungan dengan rakyat ditingkatan masing-masing,” ungkap Ketua DPC PAN Karanganyar Sri Sumarti.

Adapun menghadapi tahun politik kontestasi serentak 2024 lanjut Sri Sumarti di Kabupaten Karanganyar ditargetkan tambah dia kursi yakni lima kursi alias satu Dapil satu kursi. Beni Indra

Exit mobile version