Beranda Daerah Wonogiri Pemilu 2024 hingga Pilkada 2024 Libatkan 5000 Personil Keamanan

Pemilu 2024 hingga Pilkada 2024 Libatkan 5000 Personil Keamanan

Pemilu
Pengarahan 6 pilar menjelang Pemilu 2024. Dok. Polres Wonogiri

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM
Wakapolres Wonogiri Kompol Andi Mohammad Akbar Mekuo menjelaskan ada lima ribuan lebih personil dilibatkan dalam pengamanan jalannya Pemilu 2024 dan Pilkada 2024.

Selain itu saat ini ada 6 pilar yang bersama dan berkoordinasi serta berkomunikasi selama pentahapan Pemilu 2024 hingga Pilkada 2024. Enam pilar itu meliputi Camat, Kapolsek, Dandim, Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Kades/Lurah, disamping koordinasi intens di tataran Forkopimda.

Saat pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara Pemilu 2024 dan Pilkada 2024 nanti personil yang terlibat mencapai lima ribuan lebih. Terdiri dari sekitar 4700 linmas, 600 personil Polres Wonogiri dan 400-an dari Kodim 0728 Wonogiri.

Para personil yang terlibat dalam kondisi siap. Latihan terus diintensifkan demi pengamanan Pemilu 2024 dan Pilkada 2024.

“Intinya agar kondusifitas Wonogiri yang telah terjaga ini bisa dilanjutkan dengan baik, maka semua pilar bekerjasama mewujudkannya,” beber Wakapolres Wonogiri Kompol Andi Mohammad Akbar Mekuo mewakili Kapolres Wonogiri AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah usai mengikuti pengarahan enam pilar di Pendopo Rumah Dinas Bupati Wonogiri, Kamis, (7/9/2023).

Guna menunjang kerja dan kinerja setiap pilar, masing masing telah melaksanakan serangkaian persiapan sesuai tupoksi. Untuk kepolisian, ditempuh salah satunya dengan terus mematangkan latihan dalmas rutin.

“Ada sispamako juga, dalam waktu dekat juga akan ada sispamkota. Khusus sispamkota nanti melibatkan 6 pilar plus dunia usaha dan unsur terkait lainnya,” sebut Wakapolres Wonogiri Kompol Andi Mohammad Akbar Mekuo.

Baca Juga :  Jadwal Pemberlakuan Diskon Tarif Tol 20 Persen dan Ruas Tol yang Mendapat Potongan

Persiapan melalui pemantapan latihan menurut dia sangat penting. Hal itu untuk mengantisipasi, ketika terjadi kondisi yang tidak diinginkan, maka kepolisian telah siap dan sigap.

“Yang terpenting adalah kita semua saling menjaga Wonogiri tetap kondusif. Berkaca dari pelaksanaan beberapa kali pemilu, Wonogiri aman dan kondusif,” beber dia.

Disinggung soal potensi kerawanan, Wakapolres Wonogiri Kompol Andi Mohammad Akbar Mekuo menyebut tidak ada yang menonjol di Wonogiri. Namun demikian semua harus diantisipasi dengan baik.

Untuk diketahui pengarahan enam pilar digelar oleh Polda Jateng dan diikuti serentak oleh seluruh jajaran Polda Jateng melalui siaran Zoom Meeting dari MAJT Convention Hall Semarang.

Dengan narasumber Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi, Pj Gubernur Jateng Komjen Pol (Purn) Nana Sudjana, KPU Propinsi Jateng dan Bawaslu Provinsi Jateng.

Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi mengatakan, berkumpulnya 6 pilar tersebut sebagai bentuk konsolidasi untuk wujudkan pemilu damai di Jawa Tengah, sekaligus sebagai ajang silaturahmi antar pejabat di wilayah. Sehingga mampu mencegah munculnya kerawanan yang dapat mempengaruhi jalannya Pemilu 2024.

Selanjutnya juga dibahas mengenai pelanggaran yang sering terjadi selama pemilu dan cara penanganannya. Materi terakhir berupa mekanisme penanganan tindak pidana Pemilu 2024.

Baca Juga :  Paguyuban Cinta Pracimantoro Desak Pabrik Semen Segera Dibangun

“Kegiatan ini sekaligus sebagai sarana menciptakan cooling system di tengah masyarakat untuk mewujudukan sitkamtibmas yang kondusif saat pemilu,” lanjut Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi.

Kapolda menilai, jangka waktu pelaksanaan pemilu yang cukup panjang mulai dari pilpres hingga pilkada serentak, membuat pihaknya merasa perlu untuk membentuk satgas cooling system guna mendinginkan permasalahan yang timbul.

“Kita juga sudah siapkan satgas cyber crime untuk mengantisipasi penyebaran berita bohong di dunia maya yang dapat memperkeruh suasana di tengah masyarakat,” tegas Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi.

Dengan demikian diharapkan agar di masyarakat tidak terjadi polarisasi, politik identitas, black campaign, dan sebagainya sehingga tercipta gelaran pemilu yang aman dan damai. Aris Arianto