JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

1 Meninggal dalam Kecelakaan di Bulusulur Wonogiri, saat Yamaha Aerox Tabrakan dengan Suzuki Smash

Ilustrasi | joglosemarnews.com
ย ย ย 

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Satu korban meninggal dalam kecelakaan di Bulusulur Wonogiri, Selasa (31/10/2023).

Dalam kecelakaan di Bulusulur Wonogiri itu sebanyak dua sepeda motor terlibat. Yakni Yamaha Aerox dan Suzuki Smash.

Kapolres Wonogiri AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah melalui Kasihumas Polres Wonogiri AKP Anom Prabowo, mengatakan kecelakaan di Bulusulur Wonogiri terjadi sekitar pukul 06.00 WIB.

Kasihumas Polres Wonogiri AKP Anom Prabowo menerangkan, kecelakaan di Bulusulur Wonogiri itu terjadi di jalan Ngadirojo-Wonogiri. TKP tepatnya di Dusun Bulusulur RT 2 RW 2, Desa Bulusulur Kecamatan Wonogiri.

Baca Juga :  Kekeringan dan Krisis Air Bersih Wonogiri, Cari Sumber Mata Air Susahnya Minta Ampun, Bikin Sumur Bor Kadang Gagal

Menurut Kasihumas Polres Wonogiri AKP Anom Prabowo, kendaraan yang terlibat kecelakaan itu adalah sepeda motor Yamaha Aerox dengan nomor polisi AG 3047 YAN, dikendarai oleh Mochammad Sulthon Ali Ma’Ruf (24), warga Trenggalek Jatim.

Satu kendaraan lain yang terlibat adalah sepeda motor Suzuki Smash dengan nomor polisi G 2827 L yang dikendarai oleh Bambang Purwanto (69), warga Desa Pondok Kecamatan Ngadirojo Wonogiri.

Kasihumas Polres Wonogiri AKP Anom Prabowo menerangkan, kecelakaan di Bulusulur Wonogiri bermula saat sepeda motor Yamaha Aerox melaju dari arah timur (Ngadirojo) ke arah barat (Wonogiri).

Baca Juga :  UNI-VR: Inovasi VR Pertama di Wonogiri dari Guru Baturetno Kini Mendunia

Ketika sampai di TKP yang merupakan jalan lurus, datar dan merupakan simpang tiga, dari arah kiri melaju Suzuki Smash yang hendak berbelok ke arah timur (Ngadirojo).

Karena jarak yang dekat, kedua pengendara tidak bisa menghindar, sehingga terjadi benturan, maka terjadilah lakalantas.

Atas peristiwa itu, pengendara Yamaha Aerox mengalami luka di bagian kepala dan dirawat di rumah sakit. Sementara pengendara Suzuki Smash meninggal dunia karena luka di kepala.

Korban satu luka ringan dan satu meninggal dunia,” beber Kasihumas Polres Wonogiri AKP Anom Prabowo. Aris Arianto

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com