JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Kebakaran Pabrik PT Altra Multi Sandang (AMS) di Lemahbang, Sambungmacan, Sragen Ternyata Gara-Gara Ini!

Kebakaran Pabrik PT Altra Multi Sandang (AMS) || Huri Yanto
   

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM Sebuah pabrik di kawasan Sragen kembali dikabarkan mengalami kebakaran, kebakaran tersebut melanda pabrik milik PT. Altra Multi Sandang (AMS) di Dukuh Jonosari RT 01, Lemahbang, Kecamatan Sambungmacan, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah pada Minggu (8/10/2023) Pukul 11:05 WIB.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun JOGLOSEMARNEWS.COM , kebakaran bermula saat petugas keamanan scurity yang kebetulan selesai melaksanakan sholat Dzuhur mengetahui kepulan asap dan api di posisi sebelah selatan, yang mana bertepatan dengan gudang kain. Pada saat dilakukan pengecekan ternyata limbah pallet kayu yang ditumpuk di area pabrik barat gudang kain, telah terbakar.

Baca Juga :  Momen HUT RSUD dr. Soeratno Gemolong Ke 14 Bupati Sragen Mbak Yuni Berharap Terus Tingkatkan Pelayanan Pada Masyarakat

Kapolres Sragen AKBP Jamal Alam melalui Kapolsek Sambungmacan Iptu Dr. Widarto membenarkan kejadian tersebut, pihaknya juga telah mengamankan saksi-saksi dan melakukan pengecekan di lokasi kejadian.

“Iya benar telah terjadi kebakaran, pada saat kejadian scurity dan karyawan berusaha memadamkan api dengan APAR dan alat seadanya, lalu petugas menghubungi Damkar kabupaten Sragen, setelah itu 2 Unit damkar datang dan api dapat dipadamkan dengan 3 tangki truk air,” kata Iptu Dr. Widarto.

Menurut kapolsek Sambungmacan, meskipun api tidak sampai menghabiskan seluruh bangunan pabrik akan tetapi akibat kejadian tersebut pemilik pabrik mengalami kerugian dan beberapa barang ikut terbakar.

Baca Juga :  SMP Negeri 1 Sragen Wakili Sragen di Ajang Krenova Subosukawonosraten dengan Inovasi Lampu Lilin Unik

“Akibat kejadian tersebut korban mengalami kerugian terbakarnya lebih kurang sekitar Rp. 2.000.000, hanya sampah bekas pallet, besi,kertas dan lainnya, dengan kecepatan petugas dan pemadam bertindak bersama api bisa di padamkan dan tidak merembet ke gudang kain di dalam pabrik, sedangkan api diperkirakan karena tumpukan sampah kayu, kertas, yang bercampur dengan Besi dan sehubungan dengan cuaca yang sangat panas sehingga menimbulkan titik api dan menyebabkan kebakaran,” ujarnya.

Huri Yanto

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com