KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM – Hujan deras dua hari pasca panas berkepanjangan atau Elnino bawa dampak serius.
Hujan pada Sabtu (2/12/2023), mengakibatkan pohon tumbang di tiga kecamatan, yakni Kecamatan Karangpandan, Matesih dan Kecamatan Jumantono.
Satu di antaranya, sebuah mobil tertimpa pohon hingga ringsek.
Informasi relawan yang dihimpun JOGLOSEMARNEWS.COM menyebutkan, pada saat itu sekitar pukul 15.30 WIB cuaca dalam kondisi hujan dengan intensitas cukup deras disertai angin ribut.
Hujan berlangsung 45 menit setelah itu tak lama berselang tersiar kabar pohon tumbang.
Bahkan di Resto Sawah Desa Gerdu pohon tumbang menimpa satu mobil Xpander silver. Akibatnya bagian depan kaca dan kabin mobil tersebut ambles rusak parah karena tertimpa pohon besar.
Kalak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karanganyar, July Padmi Handayani membenarkan kejadian tersebut.
“Iya tadi memang terjadi angin ribut dan menyebabkan sejumlah pohon tumbang namun beruntung tidak ada korban jiwa,” ungkap July Padmi Handayani kepada wartawan, Sabtu (2/12/2023).
July Padmi menjelaskan, ketiga lokasi angin ribut terjadi di Jalan Raya Karanganyar-Matesih, Desa Dawung Kecamatan Matesih dan Dusun Tengklik RT 03/05, Desa Sringin, Kecamatan Jumantono. Adapun pohon yang menimpa mobil terjadi di Dusun Pakel RT02/02, Desa Gerdu, Kecamatan Karangpandan.
Sedangkan dampak kerusakan yang ditimbulkan yakni menutup akses jalan dan satu unit mobil. “Tim BPBD langsung mendatangi lokasi melakukan pendataan evakuasi pemotongan pohon,” pungkas July Padmi. Beni Indra