JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Tim Macan Putih Polres Sragen Tangkap Pelaku Spesialis Curanmor di Kawasan Pasar di Sragen

Pelaku curanmor di pasar tradisional di Sragen bernama Lasimin (53) warga Dukuh Klinge, Desa Gringging, Kecamatan Sambungmacan, Sragen berhasil ditangkap tim Macan Putih Satreskrim polres Sragen, Rabu (13/12/2023).
   

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM Keren, tim Macan putih dari jajaran Satreskrim Polres Sragen berhasil menangkap pelaku pencurian sepeda motor yang kerap meresahkan pengunjung pasar tradisional di kabupaten Sragen, Jawa Tengah.

Aksi curanmor yang dilakukan oleh pelaku selama ini terbilang nekat, meskipun aksinya dilakukan disiang bolong di sekitaran pasar, namun kini nasibnya berakhir ditangan tim macan putih dari polres Sragen.

Tidak hanya itu, dari hasil penyelidikan dan mengamankan pelaku, pihak kepolisian juga masih mendalami penadah barang curian tersebut.

Berdasarkan Informasi yang dihimpun JOGLOSEMARNEWS.COM pelaku bernama Lasimin (53) warga Dukuh Klinge, Desa Gringging, Kecamatan Sambungmacan, Sragen sering kali beraksi di sekitar Pasar. Salah satu korbannya yakni Sidiq Rohmanto (34) warga desa Kedungwaduk, Kecamatan Karangmalang.

Baca Juga :  Jalan Desa di Sragen Semakin Mulus dengan Pintas Pinggiran, Apa Itu?

Pada Saat Korban belanja di pasar kota kurang lebih di tinggal 20 menit, tiba-tiba korban mendengar Suara Motor.

Setelah di cek Ternyata motor miliknya sudah dibawa kabur oleh pelaku. Korban berusaha mengejarnya pakai motor milik Karyawan toko, tapi kehilangan jejak. Atas kejadian tersebut Korban mengalami Kerugian Rp 6 juta.

Ditemui dikantornya, Kapolres Sragen AKBP Jamal Alam melalui Kasat Reskrim Polres Sragen AKP Wikan Sri Kadiyono mengatakan bahwa berhasil diringkus setelah dilakukan penyelidikan dan pengintaian.

Baca Juga :  Kronologi Kebakaran Rumah Faturohman Anggota DPRD Sragen Fraksi PKB

“Benar, dari hasil ungkap kasus, kami berhasil menangkap pelaku curanmor,” kata AKP Wikan Sri Kadiyono, Rabu (13/12/2023).

Selain itu, Kasat Reskrim juga menyampaikan modus pelaku yakni memantau gerak-gerik korban. Lantas saat korban lengah, pelaku beraksi mengambil motor korban yang diparkir dengan kunci masih tergantung di motor.

“Tim Macan Putih membekuk Lasimin di rumah temannya dengan inisial RS di wilayah kabupaten Ngawi, Jawa Timur. Pelaku mengaku sudah beraksi di lima lokasi,” jelasnya.

Huri Yanto

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com