JOGLOSEMARNEWS.COM Nasional Jogja

Gasak Truk yang Sedang Ganti Ban di Jalan Wates, Bus Ringsek, 6 Penumpang Luka-luka

Petugas mendatangi lokasi kejadian dan menolong korban dalam insiden bus tabrak truk di jalan Wates, Gamping, Kabupaten Sleman Sabtu (25/5/2024) | tribunnews
   

SLEMAN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Diduga karena sopir kurang fokus, sebuah bus yang melaju dengan kecepatan tinggi di Jalan Wates Km 5,5, Gamping, Sleman, menghantam bodi truk yang tengah berhenti mengganti ban.

Peristiwa yang terjadi pada Sabtu (25/5/2024) sekitar pukul 03.20 WIB itu mengakibatkan bus ringsek parah dan bodi truk juga mengalami kerusakan.

Enam orang penumpang bus mengalami luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit.

Kasat Lantas Polresta Sleman, Komisaris Polisi Andhies F Utomo mengatakan, kecelakaan ini terjadi pada Sabtu (25/5/2024) dinihari sekira pukul 03.20 WIB.

Kronologi bermula ketika truk tronton nopol (F 9863 FE) yang dikemudikan AS (56) warga Banyumas berhenti di badan jalan menghadap ke timur karena sedang mengganti ban belakang sebelah kiri.

Baca Juga :  Petasan Meledak di Ponpes Sanden Bantul, Sejumlah Santri Luka-luka, Ada yang Jarinya Hancur

Di saat bersamaan, ada Bus Mercedes Benz nopol (Z 7675 HC) yang melaju dari arah barat ke timur.

“Sesampainya di lokasi kejadian, karena kurang konsentrasi dan minimnya rambu-rambu sehingga bus menumbur truk dari belakang,” kata Andhies, Sabtu.

Kerasnya benturan mengakibatkan kernet Bus, berinisial RSP (28) warga Ciamis luka sobek di bagian dahi dan pipi sedangkan kaki kanan alami lecet.

Saat kejadian, di dalam bus juga ada lima penumpang yang juga mengalami luka-luka.

Baca Juga :  Mahasiswa Asal Papua Ditemukan Meninggal Mendadak di Kamar Kost di Bantul

Mulai dari pinggang sakit, dahi lecet, kepala pusing, trauma hingga ada penumpang yang patah pada kaki sebelah kiri dan sobek pada kelopak mata kiri.

Para korban dilarikan ke rumah sakit PKU Gamping untuk mendapatkan perawatan medis.

Adapun kendaraan yang terlibat kendaraan ringsek parah.

Truk Hino muatan semen penyok pada bagian bodi belakang dan penyok velg ban sebelah kiri.

Sedangkan mobil bus pecah kaca bagian depan dan bodi depan ringsek.

“Kerugian materi kurang lebih sekitar Rp 50 juta,” terangnya.

www.tribunnews.com

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com