JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Ketua PDIP Sragen Untung Wibowo Sukawati Bertemu Partai Golkar Benarkah Sinyal Koalisi? Bayu: Golkar dan PDI Perjuangan Adalah Satu Perjuangan

ketua DPC PDI Perjuangan Sragen Untung Wibowo Sukawati dengan ketua DPD Partai Golkar Sragen Pujono Elli Bayu Efendi Kamis (6/6/2024) pagi. Huri Yanto
   

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM — Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sragen 2024 sejumlah ketua partai politik di Sragen saling bertemu, pertemuan kali ini dilakukan oleh ketua DPC PDI Perjuangan Sragen Untung Wibowo Sukawati dengan ketua DPD Partai Golkar Sragen Pujono Elli Bayu Efendi Kamis (6/6/2024) pagi.

Pantauan JOGLOSEMARNEWS.COM pertemuan keduanya dilakukan secara tertutup di gedung Golkar di Jl. Dr. Sutomo, Sine, Sragen Kulon, Kecamatan Sragen, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah.

Pertemuan keduanya berlangsung selama 1 jam lebih. Untung Wibowo Sukawati didampingi Suparno skretaris PDIP, Sugiyamto bendahara PDIP dan hadir juga pengurus partai. Kedatangan rombongan PDIP Sragen disambut langsung oleh ketua DPD Partai Golkar Sragen Pujono Elli Bayu Efendi dan Sri Pambudi sekretaris DPD Partai Golkar Sragen serta pengurus partai lainnya.

Ditemui JOGLOSEMARNEWS.COM usai rapat tertutup dengan PDI Perjuangan, Pujono Elli Bayu Efendi mengatakan sangat bahagia kedatangan tamu istimewa dan partai pemenang pemilu 2024 di Sragen.

Baca Juga :  Berkunjung ke Sragen Presiden Jokowi Cari Untung, Ada Apa?
ketua DPC PDI Perjuangan Sragen Untung Wibowo Sukawati dengan ketua DPD Partai Golkar Sragen Pujono Elli Bayu Efendi Kamis (6/6/2024) pagi. Huri Yanto

“Siang ini kita kedatangan tamu agung, tamu yang luar biasa, tamu partai politik pemenang pemilu 2024 khususnya pemilu Pileg khusus untuk Sragen, PDI Perjuangan mendapatkan suara terbanyak 15 kursi, urutan ke dua Golkar 7 kursi, PKB, Gerindra, PKS, Demokrat, PAN, Nasdem.

Golakar pada siang ini merasa bangga dan bahagia kedatangan tamu partai pemenang pemilu legislatif 2024, mas bowo dan pengurus DPC PDI Perjuangan,” kata Pujono Elli Bayu Efendi alias Bayu.

Selain itu usai berlangsung pertemuan kedua partai besar Sragen tercipta ucapan dari ketua partai Golkar Sragen, bahwa Golkar PDI Perjuangan satu perjuangan.

“Makna dari Golkar dan PDI Perjuangan adalah satu perjuangan kita bersatu bersama sama satu misi berjuang lewat partai nasionalis tujuannya merebut kekuasaan untuk kesejahteraan rakyat kabupaten Sragen. Saya sampaikan Golkar dan PDI Perjuangan satu perjuangan lewat partai nasionalis,” jelasnya.

Baca Juga :  Video: Detik-detik Tongkat Komando Kapolda Jateng Terjatuh Saat Mendampingi Presiden Jokowi di Sragen
ketua DPC PDI Perjuangan Sragen Untung Wibowo Sukawati dengan ketua DPD Partai Golkar Sragen Pujono Elli Bayu Efendi Kamis (6/6/2024) pagi. Huri Yanto

Saat disinggung mengenai Pilkada Sragen 2024 Golkar Sragen mengatakan akan mengikuti keputusan pimpinan pusat.

“Terkait Pilkada Golkar tidak membuka pendaftaran, Golkar menunggu perintah dari pimpinan pusat karena saya hanya komandan lapangan akar rumput, maka apa yang menjadi keputusan ketua pimpinan saya di tingkat pusat akan kita jalankan,” bebernya.

Sementara itu Untung Wibowo Sukawati alias Mas Bowo pada awak media menyampaikan kedatangan ke partai Golkar untuk silaturahmi dan diskusi bersama untuk kabupaten Sragen.

“Membuka silahturahmi dan diskusi, meskipun menjadi partai pemenang PDI Perjuangan harus berjalan dengan teman teman lain agar pemerintahan ini seimbang, diskusi kedepan PDI Perjuangan kabupaten Sragen harus menjaga kondusifitas karena pilkada 2024 ini nanti akan bersama atau tidak nanti tinggal keputusan DPP partai masing masing,” kata mas Bowo. Huri Yanto

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com