JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Solo

Relawan Mbak e Solo Sebar MMT dan Rontek, Sosialisasikan Bacawali Diah Warih Anjari

Relawan Mbak e Solo mulai gencar menyosialisasikan Bakal Calon Wali Kota (Bacawali) Solo, Diah Warih Anjari kepada masyarakat. Sosialisasi digencarkan dengan cara memasang MMT dan rontek di penjuru Kota Solo, Jumat (21/6/2024). Istimewa
   

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM — Relawan Mbak e Solo mulai gencar menyosialisasikan Bakal Calon Wali Kota (Bacawali) Solo, Diah Warih Anjari kepada masyarakat. Sosialisasi digencarkan dengan cara memasang MMT dan rontek di penjuru Kota Solo, Jumat (21/6/2024).

Koordinator relawan Mbak e Solo, Imam Cahyo mengatakan, sosialisasi darat digencarkan dengan menyasar wilayah-wilayah padat penduduk dan jalan yang banyak dilintasi warga.

“Seperti bacawali lainnya yang lebih dulu memasang baliho, MMT, dan rontek di pinggir-pinggir jalan serta kampung. Bacawali yang kami dukung juga harus disosialisasikan agar semakin dikenal warga Solo,” terangnya.

Baca Juga :  Diah Warih Anjari Buka Topeng, Tunjukkan Jati Diri Siap Maju di Pilkada Solo

Imam mengungkapkan, pemasangan atribut sosialisasi yang dilakukan relawan Mbak e Solo tetap mengedepankan estetika dan tidak mengganggu pemandangan. Bahkan, MMT yang dipasang tidak menggunakan paku sebagai sarana melekatkan MMT ke pohon.

“Intruksi Mbak e Solo dilarang menancapkan MMT di pohon pakai paku. Kami di lapangan mengikuti arahan itu,” tegasnya.

Seperti diketahui, Diah Warih Anjari adalah pendiri Yayasan Diwa, pegiat sosial dan Ketum G-Nesia yang mendukung Prabowo-Gibran dalam Pilpres 2024. Pengusaha asli Solo ini sudah mendaftarkan diri sebagai bacawali Solo lewat Partai Gerindra, PSI dan PKB.

Baca Juga :  Datang Kenakan Beskap Hitam Presiden Jokowi Jadi Saksi Pernikahan Keponakannya Adityo Rimbo dengan Putri Mantan Ketua Golkar Solo

Srikandi Solo ini mengaku siap lahir batin menuju AD-1 untuk meneruskan kepemimpinan Gibran sebagai Wali Kota Solo 2024-2029.

“Saya siap lahir batin maju sebagai Wali Kota Solo. Saya siap mendedikasikan diri untuk Kota Solo tercinta ini,” katanya.

Diah Warih mengungkapkan akan terus mengintensifkan sosialisasi diri lewat jalur udara (dunia maya) dan darat. Ando

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com