Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Dijadwalkan Hadir di Puncak Acara Konsolidasi Nasional, Ternyata Prabowo Subianto Tidak Hadir

Masjid Kampus Unisa Yogyakarta menjadi lokasi perhelatan Konsolidasi Muhammadiyah pada 27-28 Juli 2024 | tempo.co

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM Dijadwalkan bakal hadir dalam acara puncak Konsolidasi Nasional Muhammadiyah di Universitas Aisyiyah (Unisa) DIY, Minggu (28/7/2024),  ternyata calon presiden 2024 terpilih, Prabowo Subianto hingga siang hari tidak kelihatan hadir.

Padahal  kehadiran Menteri Pertahanan tersebut, salah satunya di dijadwalkan untuk membahas izin tambang untuk organisasi masyarakat  (Ormas) keagmaaan pada pukul 09.00 WIB.

Namun hingga pukul 12.00 WIB, Ketua Umum Partai Gerindra itu tak terlihat di acara tersebut.

Sekalipun demikian, Kepala Kantor Pimpinan Pusat Muhammadiyah Arif Nur Kholis membantah jika Prabowo membatalkan kehadirannya di agenda tersebut, meski belum pasti datang di acara Muhammadiyah.

“Bukan batal hadir, mungkin beliau lebih ke berhalangan saja, jadi internal (Muhammadiyah) terus fokus, masih banyak urusan yang kemarin kami sampaikan,” kata Arif, Minggu (28/7/2024).

Lebih lanjut Arif mengatakan, Prabowo juga tidak akan hadir secara daring dalam acara itu.

“Tidak ada, pertemuan ini tidak ada yang daring, tidak ada yang live, semua yang menyampaikan aspirasi hanya yang hadir di sini,” kata dia.

Prabowo, kata Arif, tidak akan didampingi menteri lain jika benar datang. “Tidak ada yang mendampingi, jadi posisinya karena beliau tidak bisa datang, kami fokus ke internal yang juga butuh waktu yang panjang,” kata Arif.

Adapun Prabowo sedianya hadir dalam acara ini sebagai undangan pribadi. “Tadinya beliau mau menjadi narasumber, datang sebagai pribadi, walaupun kadang-kadang protokolnya tetap melekat karena beliau punya jabatan,” ujar Arif.

Dengan batalnya Prabowo datang di agenda itu, tokoh eksternal yang menghadiri agenda Muhammadiyah ini baru mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK)  yang datang pada Sabtu 27 Juli 2024.

Arif mengatakan dalam agenda ini Muhammadiyah tak hanya membahas pemberian konsesi tambang kepada ormas. Mereka juga membahas progres kalender hijriyah dan agenda lain.

“Iya termasuk kalender hijriah, selain itu agenda-agenda tentang keuangan, tentang program kerja, laporan-laporan capaian program kerja dari 35 wilayah (pimpinan wilayah Muhammadiyah) dan juga organisasi otonom Muhammadiyah seperti pemuda, pelajar, mahasiswa sebagainya menyampaikan,” kata dia.

Saat ini Prabowo diketahui berada di Paris. Ia menghadiri pembukaan Olimpiade di sana. Sesuai laman Kementerian Pertahanan, Prabowo menghadiri pertemuan dengan Presiden Olimpics Committe (IOC) Thomas Bach di Hotel Du Collectionneur, Paris pada Sabtu (27/7/2024).

Exit mobile version