Beranda Daerah Sragen Momen HUT RSUD dr. Soeratno Gemolong Ke 14 Bupati Sragen Mbak Yuni...

Momen HUT RSUD dr. Soeratno Gemolong Ke 14 Bupati Sragen Mbak Yuni Berharap Terus Tingkatkan Pelayanan Pada Masyarakat

HUT RSUD dr. Soeratno Gemolong || Huri Yanto

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM Momen Hari Ulang Tahun (HUT) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Soeratno Gemolong Ke 14 disambut meriyah pegawai dan masyarakat Gemolong dan sekitarnya dengan mengikuti senam sehat bersama di lapangan SBI Gemolong, Sabtu (29/6/2024).

Momen senam bersama itu juga turut dihadiri langsung Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati alias Mbak Yuni dan wakil bupati Sragen H. Suroto, PLT Sekda Sragen, Tugiyono dan lainnya.

Ditemui disela sela acara senam HUT RSUD Gemolong ke 14, Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati mengatakan di momen HUT kali ini ia berharap RSUD Gemolong untuk terus memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat Sragen barat.

“Reward pengakuan dari masyarakat itu udah bagus menghilangkan image masyarakat dari dulu rumah sakit Suratno tidak menjadi pilihan, sekarang justru jadi pilihan masyarakat untuk berobat,” kata mbak Yuni.

HUT RSUD dr. Soeratno Gemolong || Huri Yanto

Bupati Sragen juga meminta diakhir jabatannya nantinya setiao rumah sakit milik pemerintah kabupaten Sragen bisa memberikan laporan kinerja masing-masing.

“Rumah sakit yang dilaksanakan diakhir tahun ini udah pertengahan saya pengen evaluasi target, sekalian saya mau melihat laporan semua kinerja, saya minta semua rumah sakit melakukan update pelayanan terakhir,” jelasnya.

Baca Juga :  Geger Puluhan Pedagang Beras Sragen Jadi Korban Penipuan Kerugian Mencapai 4,5 Miliar Rupiah

Yuni juga berharap kedepannya RSUD Gemolong bisa mendapatkan penambahan dokter spesialis untuk meningkatkan pelayanan pada masyarakat.

“Mencari dokter spesialis untuk melengkapi tenaga medis kita, inikan rumah sakit tipe c harusnya dokter lebih. Kita harapkan para dokter itu bisa ditempatkan di rumah sakit sini, makanya di formasi CPNS 2024 kita minta berbagai macam spesialis dokter mudah mudahan bisa terusi, karena beberapa kali kita melakukan rekrutmen CPNS rekrutmen dokter spesialis tidak ada peminat,” bebernya.

Disamping itu, Direktur RSUD dr. Soeratno Gemolong dr. Kinik Darsono yang juga sempat meraih penghargaan TOP CEO BUMD Awards 2024 pada JOGLOSEMARNEWS.COM mengatakan pihaknya tahun ini akan melakukan penambahan ruangan dan akan terus mencari dokter spesialis.

“Pelayanan yang memanjakan masyarakat dan mencari dokter spesialis, cari dokter spesialis ternyata susah sekali sehingga kita melakukan strategi dan kerja sama dengan rumah sakit lain untuk bisa memakai dokter spesialis yang ada jadi dokter mitra, tujuannya kita butuh dokter spesialis kita ingin pelayanan dari pagi sampai malam, karena banyak pasien peserta BPJS yang sebenarnya mereka pagi kerja, tempat tidur pasien juga kurang karena penerapan kris.

Baca Juga :  Anggota DPR RI Sriyanto Saputro Kembali Kunjungi Sragen Dengan Menggelar Dialog Menyerap Aspirasi Masyarakat Bumi Sukowati

Tahun ini kita berusaha membangun satu lantai untuk menambah kapasitas dan dana dari Badan Layanan Umum Daerah (Blud)., anggaran 7,6. Pelayanan RSUD dr. Soeratno Gemolong Alhamdulillah sudah dinilai masyarakat baik, kekurangan pegawai kalau type c minimal 600 orang kita baru 298 pegawai itu yang menyebabkan kesulitan juga.

Kita sedang berupaya tahun depan membangun ini, secara internal RSUD sangat mampu dan sisi keuangan sangat sehat apa lagi kepercayaan masyarakat sangat tinggi,” ujarnya.

Huri Yanto