WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Para pegiat kepanduan tentu sudah paham bahwa Agustus merupakan bukan spesial. Pasalnya ada Hari Pramuka Nasional yang tahun ini diperingati pada tanggal 14 Agustus 2024.
Sehubungan dengan itu, Kwartir Nasional Gerakan Pramuka telah menetapkan tema dan logo peringatan Hari Pramuka Nasional ke-63 Tahun 2024.
Ini sesuai dengan Surat Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor: 104 Tahun 2024 tentang Tema dan Logo 63 Tahun Gerakan Pramuka. Sebagaimana dilansir laman resmi pramuka.id
Tema Hari Pramuka ke-63 Tahun 2024 adalah “Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI”. Bersama tema ini dilansir Logo Hari Pramuka ke-63 Tahun 2024, download dari laman pramukadiy.pr.id, disini
Unsur Logo 63 Tahun Gerakan Pramuka tersebut terdiri dari:
– Angka 6 dan angka 3 yang merupakan angka ulang tahun yang ke-63. Angka 6 hasil stilasi dari Kelopak Tunas, sementara angka 4 yang menopang Logogram Tunas menjadi satu kesatuan yang kokoh.
– Logotype “PRAMUKA” dengan warna dasar hitam.
– Tema “Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI” dengan warna dasar hitam.
Kwartir Nasional Gerakan Pramuka turut mewajibkan agar seluruh Kwartir Daerah untuk mensosialisasikan dan mempergunakan tema dan logo peringatan tersebut kepada seluruh anggota dan pemangku kepentingan Gerakan Pramuka di Kwartir Daerah, Kwartir Cabang, Kwartir Ranting, Gugus Depan, Satuan Karya Pramuka, Satuan Komunitas pramuka di seluruh rangkaian kegiatan Hari Pramuka Nasional ke-63 Tahun 2024.
Sekali lagi berikut link download logo Hari Pramuka ke-63 tahun 2024, disini
Aris Arianto