Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Seblak Ndon Sragen: Surga Kuliner Seblak Murah Meriah yang Wajib Dicoba!

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM Bagi para pecinta seblak di Sragen dan sekitarnya, wajib coba dan kunjungi tempat makan yang satu ini. Seblak Ndon, dengan lokasinya yang strategis di Bangjo Gabugan Ambil Arah Tanon dan Timur Bangjo Gabugan, menawarkan sensasi makan seblak yang tak terlupakan dengan harga yang sangat terjangkau.

Varian Seblak yang Menggoda Selera

Seblak Ndon menyajikan beragam pilihan menu seblak yang dijamin akan membuat Anda ketagihan. Mulai dari seblak dengan topping sederhana seperti sosis, bakso, dan ceker, hingga seblak spesial dengan perpaduan berbagai macam topping yang menggugah selera, semuanya tersedia di sini.

Daftar Menu Lengkap Seblak Ndon

Seblak Dasar (sudah termasuk krupuk, cimol, makaroni, sawi, telur):
Seblak Sosis: Rp 12.500
Seblak Bakso: Rp 12.500
Seblak Ceker: Rp 12.500
Seblak Jamur: Rp 12.500
Seblak Mie: Rp 12.500
Seblak Kwetiauw: Rp 12.500
Seblak Otak-otak: Rp 12.500
Seblak Fishroll: Rp 12.500
Seblak Bola Ikan: Rp 12.500
Seblak Spesial: (kombinasi lengkap) Rp 15.000
Ceker Setan (isi 7 pcs): Rp 12.000

Minuman Segar

Es Teh / Hangat: Rp 3.000
Es Jeruk / hangat: Rp 4.000
Lemon Tea: Rp 4.000
Es Goodday: Rp 4.000
Es Beng-beng: Rp 4.000
Es Coffeemix: Rp 4.000
Es Susu / Hangat: Rp 4.000

Catatan:

Harga Terjangkau, Rasa Bintang Lima

Salah satu keunggulan Seblak Ndon adalah harganya yang sangat terjangkau. Dengan budget yang minim, Anda sudah bisa menikmati semangkuk seblak yang lezat dan mengenyangkan. Kombinasi rasa yang pas, porsi yang cukup, dan harga yang ramah di kantong membuat Seblak Ndon menjadi pilihan yang tepat untuk bersantai bersama teman atau keluarga.

Lokasi yang Mudah Dijangkau

Seblak Ndon terletak di lokasi yang strategis, sehingga mudah dijangkau oleh para pelanggan. Anda bisa menemukannya di Bangjo Gabugan Ambil Arah Tanon dan Timur Bangjo Gabugan. Tempat makan ini buka setiap hari mulai pukul 16.00 WIB hingga 22.00 WIB.

Review Netizen di Sosial Media

Seperi sragenfoodhunter membuat postingan video dengan caption “Pantes aja seblak prasmanan di daerah gabugan tanon Sragen ini rame, pilihan topingnya aja lengkap banget!
Suka deh pelayanannya juga super sat set, pilihan toppingnya dari 1k aja!

Selain prasmanan disini juga ada pilihan paket seblak ya✨

Jangan lupa tag dan share ke bestie kamu✨♥️

🧑‍🍳Seblak Prasmanan Ndon
📍Utara Bangjo Gabugan, 15m di kiri jalan
⏰EVERYDAY 16.00-22.00”

Beragam komentar dari warganet menghiasi postingan tersebut

tsania.uq: “Lewat nyium bau seblak enak bgt langsung mampir dan ketagihan, sayangnya jauhhh bgt aku di salatiga pengen balik lagi😭”

zuffahfingkiaels_: “Lah udah prasmanan aja sekarang. Udah lama bgt kayaknya ga nyeblak disini. Jadi pengen”

adinda_tahta29: “Sumpah enak, aku dulu pernah coba, mau kesana jauh 😢”

hnnynp: “enakk😭♥️”

Silahkan Cobain Seblak Ndon Sekarang dan buktikan!

Exit mobile version