Beranda Daerah Solo Resmikan Toko Oleh-Oleh Sejuta Rasa, Wakil Wali Kota Solo Dorong Konsep Kerjasama...

Resmikan Toko Oleh-Oleh Sejuta Rasa, Wakil Wali Kota Solo Dorong Konsep Kerjasama dengan UMKM

Wakil Wali Kota Solo Astrid Widayani meresmikan Toko oleh-oleh Sejuta Rasa di Jalan Gajah Mada Nomor 36 Solo, Sabtu (8/3/2025) siang. Toko ini menyediakan berbagai oleh-oleh khas Solo. Istimewa

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM — Wakil Wali Kota Solo Astrid Widayani meresmikan Toko oleh-oleh Sejuta Rasa di Jalan Gajah Mada Nomor 36 Solo, Sabtu (8/3/2025) siang. Toko ini menyediakan berbagai oleh-oleh khas Solo.

Menurut Astrid, hal menarik dalam pembukaan toko oleh-oleh tersebut yakni konsep kerjasama dengan UMKM. Diketahui, produk yang dijual toko tersebut adalah produk dari 70 an pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

“Satu lagi tempat wisata belanja di Solo, pembukaan toko oleh-oleh khas Solo Sejuta Rasa. Selamat untuk pembukaan toko yang mengakomodasi memberi ruang teman-teman UMKM,” ujarnya.

Astrid menambahkan, produk-produk lokal UMKM tersebut tidak hanya dari Solo saja namun juga dari Soloraya. Ia berharap potensi UMKM di Solo terus digali.

Baca Juga :  Kementerian Lingkungan Hidup RI Kukuhkan Pesantren Assalaam sebagai Kader Gerakan Sadar Sampah di Pesantren Se-Indonesia

“Saya lihat beberapa produk sering ditampilkan di pameran-pameran. Ke depan saya harap bisa terus digali potensi-potensi yang ada. Karena ada beberapa kampung di Solo yang jadi produsen,” bebernya.

Sementara itu, Pengelola Toko Oleh-Oleh Sejuta Rasa, Baningsih Tedjokartono, menambahkan produk oleh-oleh yang dijual bisa mencapai ratusan jenis. Baningsih berharap ke depan akan terus menerima produk-produk dari pelaku UMKM Solo.

“Ini yang membanggakan buat saya, karena saya bisa merangkul teman-teman UMKM untuk maju bersama. Dan mereka ada yang menangis juga karena selama ini kebingungan mencari tempat,” ungkapnya. Prihatsari