SUKOHARJO, JOGLOSEMARNEWS.COM — Ketua Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) Sritex, Widodo mengaku pesimis. Eks karyawan Sritex dapat dipekerjakan kembali.
Seperti pernyataan yang sebelumnya dikatakan oleh Kementeriaan Ketenagakerjaan, bahwa mantan karyawan PT Sritex akan dipekerjakan kembali dua minggu ke depan.
“Memang informasi 14 hari itu betul. Tapi kenyataan disini ga begitu. Saya sudah ketemu kuratornya, bahwa ini masih dalam posisi sewa menyewa barang. Belum ada titik temu apakah harga dan sebagainya belum ada,” ungkap Widodo dihubungi, Rabu, (12/03).
Widodo merasa pesimis, karena saat ini sudah hari ke-12 usai putusan karyawan di PHK dan ditutupnya PT Sritex secara permanen.
“Sekali lagi, saya sudah bertemu kuratornya. Jadi kalau untuk 14 hari karyawan bekerja kembali itu mereka tidak menjamin. Karena untuk saat ini masih tentang perhitungan sewa barang atau sewa mesin itu belum ada titik temunya,” terangnya.
Pihaknya hanya bisa berharap jika memang benar karyawan dapat bekerja kembali. Hal itu dapat terlaksana secepatnya.
“Kita kalau karyawan maunya bisa segera bekerja kita lebih bahagia lagi. Lebih cepat, lebih baik. Saat ini kita masih mengurus Jaminan Hari Tua (JHT). Ini sudah hari ke-6, per hari ada 1.000. Habis JHT sebagian sudah ke JKP (Jaminan Kehilangan Pekerjaan),” tandasnya. Ando