KARANGANYAR– Menyambut Pilkada serentak tahun 2018 Kabupaten Karanganyar menyelenggarakan acara peningkatan toleransi umat beragama dalam rangka mensukseskan pilkada damai yang diadakan di Jimbaran Karangpandan, Karanganyar pada Kamis (01/03/2018).
Dalam Laporan panitia penyelenggara, Kepala Badan Kesbangpol Karanganyar, Agus Cipto Waluyo menyampaikan kegiatan silahturahmi umat beragama di Kabupaten Karanganyar.
“Tujuan kegiatan yang diselanggarakan adalah memberikan pemahaman tentang pelaksanaan Pilkada disamping itu juga meningkatkan toleransi antar umat beragama maupun intern umat beragama yang mana toleransi bukan hanya sekedar menghormati tetapi juga memberikan ruang untuk melaksanakan ibadah dengan baik,” paparnya.
Kemudian dilanjutkan sambutan Pjs Bupati Karanganyar, Prijo Anggoro Budi Raharjo mengatakan bahwa kerukunan umat antar agama, dimulai dari internal agama harus diawali lebih rukun apapun alirannya dapat membuktikan masyarakat menjadi kondusif.
“Simpul yang punya pengikut saya anggap sangat dominan, sangat berpengaruh. Saya berpesan semoga Pilkada ini berjalan lancar,” tuturnya.
Lebih lanjut ia mengucapkan terimakasih kepada tokoh agama dan tokoh masyarakat dalam kegiatan yang diadakan tentunya menambah nilai yang sangat berarti.
Sementara itu salah satu narasumber dalam kegiatan tersebut, Agus Riwanto memaparkan tentang pentingnya toleransi dalam perspektif Pilkada. Ia menyebutkan tiga tantangan pemilu serentak antara lain politik uang, korupsi politik, dan politik identitas SARA. Dalam tujuan diadakannya Pilkada yakni sebagai ruang pertemuan ide dan gagasan tentang pemilihan pemimpin yang membawa perubahan.
Pada Pilkada 2018 akan diselenggarakan di 171 daerah yang tersebar di Pulau Jawa, dengan jumlah pemilih mencapai 48,38 persen dari total pemilih tetap pada Pilpres 2014 lalu.
Peserta kegiatan ini meliputi seluruh tokoh agama dan masyarakat Kabupaten Karanganyar yang terwakili masing-masing kecamatan dan sekaligus Camat, Danramil, Kapolsek dari seluruh Kabupaten Karanganyar yang jumlahnya kurang lebih 200 orang. Terselenggaranya kegiatan ini berdasarkan anggaran pendapatan dan belanja Kabupaten Karanganyar 2018 yang di badan Kesbangpol Karanganyar. Wardoyo