Beranda Daerah Solo SOLOPEDULI Bantu Penderita Sakit Jantung Koroner di Sambirejo Sragen

SOLOPEDULI Bantu Penderita Sakit Jantung Koroner di Sambirejo Sragen

Istimewa
Istimewa

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM SOLOPEDULI menyerahan santunan kepada keluarga duafa, Ibu Sumarni yang menderita sakit jantung. Santunan kesehatan tersebut diserahkan di rumah Ibu Sumarni di RT 06 RW 03, Garit, Sambirejo Sragen, Rabu (27/2/2019) lalu.

Dalam rilis yang diterima JOGLOSEMARNEWS.COM , Minggu (3/3/2019) disebutkan bahwa santunan kesehatan diserahkan langsung oleh perwakilan SOLOPEDELI area Klaten, Bapak Andi kepada Ibu Sumarni. Ibu Sumarni adalah Ibu rumah tangga yang memiliki 4 anak. Suami Ibu Sumarni, Bapak Hari Murti bekerja sebagai tukang parkir di Soto Girin atau diseberang rumah Dinas Bupati Sragen, dekat SD Negeri 3 Sragen. Bulan Maret 2017, Ibu Sumarni menderita asam lambung. Beberapa waktu kemudian menderita sakit jantung yang diikuti tidak bisa jalan hingga sekarang. Menurut diagnosa Dokter, Ibu Sumarni menderita jantung koroner yang diikuti penyempitan pembuluh darah.

Baca Juga :  Dapat Keluhan Permasalahan Klasik Pasar Klewer, Ini Solusi yang Ditawarkan Bambang Gage

Kontrol rutinnya telah dilakukan ke Dokter jantung, sedang kontrol ke Dokter spesialis dalam, untuk mengecek asam lambung belum pernah dilakukan. Opname di Rumah Sakit pun di Sragen sudah pernah beliau jalani. Pengobatan dilakukan dengan memakai BPJS. Kondisi saat ini masih lemah dan hanya bisa berbaring di tempat tidur.

Perwakilan SOLOPEDULI area Sragen, Andi menyampaikan kondisi Ibu Sumarni sangat memprihatinkan dan membutuhkan banyak bantuan finansial.

“Silahkan bagi yang berkeinginan membantu beliau bisa mengamanahkan bantuan melalui SOLOPEDULI. Semoga Kepedulian dan doa dari para donatur sekalian dibalas Allah SWT dengan bantuan yang lebih baik,” terangnya. Triawati PP