Beranda Daerah Solo Dandim Surakarta Tutup Program TMMD Sengkuyung ke-105

Dandim Surakarta Tutup Program TMMD Sengkuyung ke-105

Joglosemarnews/A Setiawan

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Dalam rangka Penutupan TMMD Sengkuyung Tahap II Tahun 2019, Keluarahan Nusukan, Banjarsari, Solo, Kodim 0735 Surakarta  menggelar upacara di halaman kampus II AUB Surakarta, Kamis(8/8/2019).

Mewakili Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad)  Jenderal TNI Andika Perkasa, Dandim 0735 Surakarta, Letkol Inf Ali Akhwan mengatakan, upacara penutupan tersebut sekaligus menandai berakhinya program TMMD ke-105 yang mengusung tema ‘Bersama TMMD Membangun untuk Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat’.

Ali Akhwan mengatakan, TMMD yang dilaksanakan serentak di 50 Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia adalah wujud pengabdian TNI bersama kementerian dan lembaga negara lainnya untuk negara.

Baca Juga :  Bocah 13 Tahun Hilang Terbawa Arus Saat Bermain Bola di Tepian Kali Anyar

“Termasuk untuk membantu mempercepat pembangunan di daerah dan tercapainya kesejahteraan rakyat,” ujarnya.

Untuk itu, jelas Ali, kegiatan TMMD ditujukan terutama untuk menjawab aspirasi dan kebutuhan masyarakat setempat. Tentu, ia berharap, sinergi tersebut juga dapat meingkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Menutup acara tersebut, Ali Akhwan mengucapkan terima kasih kepada unsur pemerintah daerah dan masyarakat, serta semua pihak yang telah mendukung terlaksananya TMMD tersebut.

Usai upacara, dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti, peninjauan lokasi sasaran TMMD, serta pembukaan bazar, dan diakhiri dengan ramah tamah. A Setiawan