Beranda Umum Nasional Ledakan Terjadi di Depan Gereja Katedral Makassar, Diduga Bom Bunuh Diri

[BREAKING NEWS] Ledakan Terjadi di Depan Gereja Katedral Makassar, Diduga Bom Bunuh Diri

ledakan
Ilustrasi ledakan.

MAKASSAR, JOGLOSEMARNEWS.COM Sebuah ledakan terjadi di ruas Jalan Kajaolalido, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (28/3/2021). Diduga ledakan berasal dari pelaku bom bunuh diri.

Insiden ledakan tersebut dibenarkan Kabid Humas Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan, Kombes Pol E Zulpan. Namun belum ada keterangan lebih lanjut mengenai penyebab maupun asal ledakan yang terjadi di depan Gereja Katedral Makassar itu.

“Sementara saya belum bisa keterangan detail cuma bisa pastikan benar terjadi ledakan, kita masih ke TKP,” ujar Kombes Pol E Zulpan seperti disampaikan kepada MetroTV dan dikutip Liputan6.com.

Baca Juga :  Baru Satu Bulan Sejak Dilantik, Wapres Gibran Sudah 4 Kali Tinjau Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis, Kini Giliran SDN 15 Slipi

Selain itu dipastikan juga ada korban jiwa akibat ledakan. Namun Kombes E Zulpan belum dapat memastikan apakah korban adalah pelaku atau dari masyarakat sekitar.

Dia mengatakan, berdasarkan laporan sementara ada korban. “Laporan sementara ada korban, tapi belum belum tahu apakah pelaku atau masyarakat sekitar,” kata dia.

Zulpan mengatakan, diduga ledakan berasal dari bom. Akan tetapi belum tapi belum diketahui berasal dari mana. Liputan 6