Beranda Daerah Boyolali Pemotor Ini Nyaris Celaka Dipepet Truk di Simpang Empat Surowedanan Boyolali. Videonya...

Pemotor Ini Nyaris Celaka Dipepet Truk di Simpang Empat Surowedanan Boyolali. Videonya Sempat Viral

Video pemotor yang dipepet truk di perempatan Surowedanan, Boyolali / Foto: Waskita
Video pemotor yang dipepet truk di perempatan Surowedanan, Boyolali / Foto: Waskita

BOYOLALI, JOGLOSEMARNEWS.COM Kejadian mencekam sempat dialami seorang pengendara sepeda motor di simpang empat Surowedanan, Boyolali Kota. Dia nyaris celaka karena dipepet truk saat berhenti karena lampu bangjo menyala merah.

Video itu sempat viral. Ternyata, kejadiannya pada Selasa (25/5/2021) pukul 15.34 WIB. Awalnya, pengendara motor itu melaju dari arah utara atau bekas Terminal Boyolali Kota lama. Sesampai di simpang empat tersebut, dia berhenti karena lampu lalu lintas menyala merah.
Saat itulah, kendaraan dari arah selatan berjalan karena lampu lalu lintas menyala hijau.

Sejumlah kendaraan baik pikap maupun truk pun melintas. Bahkan, ada truk yang melaju dekat sekali dengan posisi pengendara motor yang sedang berhenti.

Beruntung tidak sampai terjadi kecelakaan. Hanya saja, kejadian itu menimbulkan kengerian pada diri pengendara motor maupun masyarakat.

Baca Juga :  Korban Bentrokan di Klewor, Boyolali, Satu Orang Alami Pendarahan Otak

Pasalnya, sopir truk seakan mengabaikan pengendara motor di depannya dari lawan arah yang berhenti.

Terkait kejadian itu, Kepala Dinas Perhubungan Boyolali, Cipto Budoyo melalui petugas CCRoom, Sigit Wiranto membenarkan adanya rekaman video viral tersebut.

Disebutkan, memang sepeda motor diperbolehkan melintas di jalan itu dari arah utara.

“Kalau dari arah utara memang pengendara sepeda motor boleh melintas,” katanya.
Menurut dia, kejadian seperti itu sempat beberapa kali terjadi di simpang empat Surowedanan.

Pihaknya juga sudah berulangkali memberikan pengertian kepada seluruh pengguna jalan di kawasan itu untuk berlaku tertib.

“Peringatan kami sampaikan langsung melalui CCRoom dan bisa didengar lewat speaker yang terpasang di simpang empat Surowedanan,” ujarnya.

Terpisah, KBO Satlantas Polres Boyolali, Iptu Widarto mengaku, pihaknya akan secepatnya berkoordinasi dengan jajaran Dishub Boyolali.

Baca Juga :  Pembunuh Bos Kerajinan Tembaga Tumang, Boyolali Divonis Seumur Hidup. Terdakwa dan JPU Sama- sama Ajukan Banding

“Secepatnya kami akan koordinasi dengan Dishub Boyolali guna mengungkap identitas kendaraan terkait kejadian itu,”  katanya.  Waskita