KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM -Pemanasan politik jelang kontestasi nasional 2024 mulai dilakukan.
Kali ini DPD PKS Karanganyar menginisiasi kunjungan politik ke DPC Partai Gerindra setempat guna menjalin kemungkinan potensi berkoalisi mengusung calon Bupati Karanganyar 2024.
Upaya penjajakan koalisi ini dilakukan jauh hari mengingat kedua partai ini memiliki cemistri kedekatan tersendiri pada sejarah Pilkada Karanganyar. Yakni mulai dari Pilkada 2013 dan Pilkada Karanganyar 2018 lalu.
Ketua DPD PKS Karanganyar, Anwar Susilo mengatakan harapannya bisa koalisi namun tentunya ada fase penting yang harus dilewati terlebih dulu, yaitu meningkatkan perolehan kursi pada Pemilihan Legislatif mendatang.
“Yang penting silaturahmi politik ini untuk saling support kedua partai ini bisa memperoleh jumlah Kurdi signifikan sehingga untuk koalisi akan sangat memudahkan,” ungkapnya kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Sabtu (11/12/2021).
Untuk itulah PKS Karanganyar terus mulai melakukan pemanasan mesin politik agar pada saatnya nanti tinggal take off hadapi kontestasi 2024 serentak.
“Kami sudah menyiapkan by proses strategi menuju 2024 termasuk koalisi Pilkada,” tandasnya.
Sementara itu Ketua DPC Partai Gerindra Karanganyar, Yulianto mengatakan siap untuk berjodoh dengan PKS pada Pilkada Karanganyar 2024.
“Rekam jejak sejarah kebersamaan Partai Gerindra dengan PKS sudah mengakar sehingga jika mau berjodoh lagi kami sangat siap sambil menunggu dinamika politik,” ujarnya.
Yulianto mengapresiasi pola komunikasi politik PKS Karanganyar yang dilakukan sangat kekeluargaan. Pola seperti itu luwes dan memudahkan untuk koalisi dengan siapapun. Beni Indra