Beranda Daerah Karanganyar Wow! Bupati Juliyatmono Akan Kembangkan Wisata Udara Keliling Dataran Tinggi Karanganyar Gunakan...

Wow! Bupati Juliyatmono Akan Kembangkan Wisata Udara Keliling Dataran Tinggi Karanganyar Gunakan Pesawat Microlight

Bupati Karanganyar Juliyatmono saat mengunjungi perayaan Nayal di Gereja Kismorejo, Jaten / Foto: Beni Indra

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM -Bupati Karanganyar Juliyatmono MH MM tengah berencana mengembangkan wisata udara menggunakan pesawat kecil jenis Microlight seharga Rp 800 juta per unit.

Pada konsep wisata udara tersebut pesawat akan terbang mengambil start dari
Lanud Adi Sumarmo Solo lalu keliling dataran tinggi di Karanganyar.

Konsep wisata tersebut saat ini sudah ada di Jogja dengan biaya membeli sendiri murah karena harga beli satu pesawat berkisar Rp 800 juta per unit.

Untuk itu Bupati akan menjalin kerjasama dengan Danlanud Adi Sumarmo guna mencari format teknis untuk mewujudkan wisata udara tersebut.

“Di Jogja ada olahraga udara bukan paralayang atau gantole tetapi menggunakan pesawat tipe Microlight yang ditumpangi dua orang bisa keliling Jogja, maka kami akan study untuk bisa diadakan di Karanganyar juga ada wisata seperti itu,” ungkap Bupati Juliyatmono, Sabtu (8/7/2023).

Menurut Bupati berdasarkan koordinasi dengan Lanud Adi Sumarmo mengacu demografi udara maka potensi wisata udara tersebut sangat mungkin bisa dilakukan di Karanganyar.

Baca Juga :  Kesbangpol dan IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama

Alasannya, pemandangan alam di Karanganyar menarik dengan Gunung Lawu serta banyak objek wisata yang lain.

Sedangkan mengacu pada kondisi pesawat tipe Microlight maka hanya butuh landasan kecil untuk digunakan Leanding pesawat tersebut.

Setelah itu wisatawan bisa menikmati pemandangan Karanganyar dan Soloraya dari ketinggian.

“Bapak Danlanud mengatakan hanya dibutuhkan tempat leading kecil sekitar 500 an meter maka bisa dipakai untuk leanding pesawat Microlight tersebut,” tandas Bupati.

Sebagai informasi pesawat Microlight terdiri dari dua jenis yakni tipe fleksi wing dan fix wing.

Fleksi wing merupakan tipe pesawat yang sayapnya bisa digerak-gerakkan. Adapun tipe fix wing adalah tipe pesawat bentuk sayapnya tetap dan tidak dapat digerak-gerakkan.

Olahraga ini merupakan komunitas kumpulan para penggemar olahraga terbang atau flying club dibawah Divisi Microligth Federasi AeroSport Indonesia (FASI).

Dengan bergabung pada olahraga ini maka peserta komunitas bisa mengikuti kelas penerbangan mulai dari tidak bisa menerbangkan pesawat Microlight sampai bisa menerbangkan pesawat. Dan tidak perlu beli pesawat.

Baca Juga :  Kesbangpol dan IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama

Untuk harga keikutsertaan pada komunitas ini sebesar Rp 25 juta dengan program belajar menerbangkan pesawat sebanyak 20 jam terbang. Namun juga ada paket lainnya. Beni Indra