Beranda Daerah Wonogiri Makgreg!Gempa Gunungkidul 5,8 Senin 26 Agustus 2024 Terasa Sampai Wonogiri

Makgreg!Gempa Gunungkidul 5,8 Senin 26 Agustus 2024 Terasa Sampai Wonogiri

Gempa bumi
Simulasi gempa bumi skala besar di SMPN 2 Girimarto Wonogiri. Istimewa

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Pada hari Senin 26 Agustus 2024, wilayah Gunungkidul di Yogyakarta dilanda gempa bumi yang cukup signifikan.

Berdasarkan laporan dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa Gunungkidul terjadi dengan magnitudo 5,8. Terjadi pukul 19:57:42 WIB.

Lokasi 8.78 LS,110.27 BT. Pusat gempa Gunungkidul terletak 95 kilometer Barat Daya Gunungkidul-DIY.

Gempa Gunungkidul memiliki kedalaman 30 kilometer, tidak berpotensi tsunami.

Gempa Gunungkidul ini dirasakan cukup kuat dan luas, bahkan efek getarannya dapat dirasakan hingga wilayah Wonogiri, yang terletak cukup jauh dari pusat gempa.

Menurut informasi dari warga di daerah Jateng tenggara tersebut, getaran gempa cukup terasa dan menyebabkan kekhawatiran di kalangan penduduk.

Baca Juga :  Mahasiswa Dapat Uang Sejuta Perbulan, Mau?

Makgreg, langsung lari keluar rumah,” jelas warga Wonogiri, Cipto.

Beberapa warga melaporkan bahwa mereka merasakan getaran yang cukup lama, yang membuat mereka khawatir akan kemungkinan gempa susulan.

Sampai saat ini, tidak ada laporan resmi mengenai kerusakan besar atau korban jiwa.

Gempa bumi seperti ini mengingatkan kita akan pentingnya kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana alam. Masyarakat diimbau untuk tetap tenang dan mengikuti petunjuk dari pihak berwenang, serta memastikan bahwa rumah dan lingkungan sekitar dalam kondisi yang aman untuk menghadapi kemungkinan gempa susulan.

Update selanjutnya akan terus diinformasikan oleh BMKG dan BPBD untuk memberikan perkembangan terbaru serta panduan lebih lanjut bagi masyarakat. Aris Arianto